Tanjungpinang raih Piala Adipura ke-14

id tanjungpinang,adipura,kebersihan

Tanjungpinang raih Piala Adipura ke-14

Wali Kota Tanjungpinang Syahrul didampingi Wakil Wali Kota Rahma dan Sekda Riono meresmikan USB SD 017 Tanjungpinang Timur belum lama ini. (Antaranews Kepri/Ogen)

Kita ketahui, tahapan penilaian Adipura ini cukup berat, dengan berbagai indikator pencapaian yang butuh perjuangan untuk memperoleh nilai yang terbaik
Tanjungpinang (Antaranews Kepri) - Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau meraih Piala Adipura ke-14 kategori kota sedang yang rencananya akan diserahkan langsung Wakil Presiden Jusuf Kalla kepada Wali Kota Tanjungpinang Syahrul, Senin (14/1) di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta. 

Wali Kota Tanjungpinang Syahrul di Tanjungpinang, Kamis mengatakan penghargaan ini sebagai lambang keberhasilan pemerintah daerah dalam menciptakan kota yang bersih, nyaman dan asri, ditunjang pembangunan berkelanjutan, serta adanya kerjasama dan peran aktif masyarakat bersama pemerintah.

"Bersyukur kepada Allah SWT, dan terima kasih kepada seluruh Kepala OPD dan masyarakat, terkhusus para petugas kebersihan dengan semangat dan kebersamaan ini kita bisa meraih prestasi Adipura," ungkap Syahrul.

Melalui prestasi ini, Syahrul berharap apa yang sudah diperoleh tersebut bermanfaat bagi masyarakat Kota Tanjungpinang, sekaligus sebagai salah satu Kota bersih di Indonesia. 

"Kita ketahui, tahapan penilaian Adipura ini cukup berat, dengan berbagai indikator pencapaian yang butuh perjuangan untuk memperoleh nilai yang terbaik," jelasnya.

Syahrul mengungkapkan penghargaan yang diterima bukanlah semata-mata karena peran dirinya sebagai kepala daerah, akan tetapi merupakan kerja keras semua pihak. 

"Tanpa adanya OPD, camat, lurah, RT, RW saya tidak mungkin mampu menata kota sendiri. Karena teknisnya ada di mereka, untuk itu ke depan perlu adanya kerja sama dan koordinasi yang semakin baik antara semua pihak," katanya. 

Dengan diperolehnya piala tersebut, terhitung sejak kepemimpinan Suryatati A Manan hingga Syahrul, sudah ada 14 buah Piala Adipura yang diterima Pemerintah Kota Tanjungpinang. 

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE