Batam (ANTARA) - Pemerintah Kota Batam Kepulauan Riau menyalurkan 6.344 kg beras bantuan Cadangan Pangan Pemerintah Daerah (CPPD) tahun 2023 kepada 389 warga Pulau Kasu yang merupakan korban bencana angin meliuk, puting beliung.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kota Batam Mardanis di Batam, Selasa mengatakan, untuk tahun 2023 pihaknya mengalokasikan beras bantuan CPPD sebanyak 10 ton.

"Daerah wajib menyediakan CPPD ini berdasarkan UU Pangan No. 18 Tahun 2012. CPPD ini sebagai antisipasi kekurangan/kelebihan ketersediaan pangan, antisipasi gejolak harga pangan, keadaan darurat, kerja sama internasional dan bantuan pangan luar negeri. Pengaturan Cadangan Pangan Pemkab/Kota diatur dalam PP 17/2015 Tentang Ketahanan Pangan dan gizi," kata Mardanis.

Ia menjelaskan tim melakukan verifikasi terhadap rumah tangga sasaran dan kemudian hasil verifikasi dilaporkan kepada Wali Kota dan tim teknis membuat Berita Acara Serah Terima (BAST) yang diketahui oleh kelurahan dan kecamatan.

Sekretaris Daerah Kota Batam Jefridin Hamid mengatakan bantuan yang diberikan berdasarkan kategori kerusakan dan jumlah jiwa dalam satu kepala keluarga.

"Untuk kategori rusak berat per orang mendapat bantuan beras sebanyak 400 gram selama 60 hari. Sementara untuk kategori rusak sedang mendapat bantuan beras sebanyak 400 gram per orang selama 40 hari," ujar Jefridin.

"Penyaluran CPPD untuk korban puting beliung ini baru pertama kali dilakukan oleh Pemkot Batam, bukan kami sengaja memperlambat tapi harus berhati-hati. Disamping itu Dinas terkait juga harus melakukan verifikasi data sebelum beras CPPD ini disalurkan," tambah dia.


Pewarta : Jessica Allifia Jaya Hidayat
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2024