Jakarta (ANTARA) - Leg kedua babak 16 besar Liga Europa dijadwalkan bergulir pada Jumat (14/1) dini hari WIB dan Manchester United berupaya memastikan langkah lolos ke perempat final.
MU dijadwalkan akan menjamu Real Sociedad pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Old Trafford, Manchester, Jumat dini hari WIB pukul 03.00 WIB, demikian catatan UEFA.
The Red Devils harus mengamankan kemenangan dengan skor berapapun pada pertandingan ini untuk memastikan langkah mereka lolos ke perempat final setelah pada leg pertama menahan imbang Real Sociedad 1-1.
Meskipun begitu, misi MU tidak akan mudah karena Real Sociedad akan memberikan perlawanan hebat, serupa dengan yang mereka lakukan ketika melakoni pertandingan leg pertama.
Selain itu, ada juga AS Roma yang berupaya untuk melaju ke perempat final Liga Europa ketika menjamu Athletic Club pada leg kedua di Stadion San Mames, Bilbao, Jumat pukul 00.45 WIB.
AS Roma hanya perlu mendapatkan hasil imbang pada pertandingan ini untuk bisa melaju ke perempat final setelah pada leg pertama menang dengan skor 2-1 di kandang Athletic Club.
Di sisi lain, Athletic Club yang memiliki ambisi untuk lolos ke perempat final Liga Europa diharuskan mengamankan kemenangan dengan selisih dua gol, meski berat hal itu harus dilakukan.
Selain itu, ada juga pertandingan menarik lainnya seperti Lazio vs Viktoria Plzen, Eintracht Frankfurt vs Ajax, Tottenham vs AZ, Olympiacos vs Bodo/Glimt, Lyon vs FCSB hingga Rangers vs Fenerbahce.
Berikut jadwal leg kedua babak 16 besar Liga Europa:
Jumat (14/3)
Olympiacos vs Bodo/Glimt 00.45 WIB (0-3)
Athletic Club vs AS Roma 00.45 WIB (1-2)
Lazio vs Viktoria Plzen 00.45 WIB (2-1)
Eintracht Frankfurt vs Ajax 00.45 WIB (2-1)
Lyon vs FCSB 03.00 WIB (3-1)
Tottenham vs AZ 03.00 WIB (0-1)
Rangers vs Fenerbahce 03.00 WIB (3-1)
Manchester United vs Real Sociedad 03.00 WIB (1-1).
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jadwal 16 besar Liga Europa: MU berupaya lolos ke perempat final