Natuna (ANTARA) - Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau menggelar lomba video pembelajaran antarguru dalam rangka meningkatkan kreativitas dan inovasi tenaga pendidik di daerah perbatasan tersebut.

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Natuna, Khaidir, di Natuna, Ahad, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan yang digagas PGRI.

Ia menilai lomba tersebut akan memberikan dampak positif bagi dunia pendidikan di Natuna.

“Terima kasih kepada PGRI karena telah menyelenggarakan kegiatan ini. Semoga seluruh rangkaian lomba berjalan sukses dan memberikan manfaat bagi peningkatan kualitas guru,” ucap Khaidir.

Ketua PGRI Kabupaten Natuna, Hariadi, menjelaskan PGRI juga menggelar pertandingan olahraga seperti bola voli dan mini soccer yang dipusatkan di SMP Negeri 1 Bunguran Timur.

Lomba dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) PGRI ke-80 dan berlangsung mulai 2 hingga 15 November 2025.

“Jumlah anggota PGRI di Kabupaten Natuna saat ini tercatat sebanyak 2.237 orang,” kata Hariadi.

Sementara Ketua Panitia Kegiatan, Ahmad Sani, menambahkan kegiatan ini diikuti oleh tujuh pengurus cabang kecamatan dari total 17 kecamatan yang ada di Natuna.

Selain mempererat silaturahim antaranggota, kegiatan ini juga menjadi ajang berbagi pengalaman dan informasi seputar metode mengajar yang efektif untuk mencetak generasi berdaya saing di masa depan.

“Pengurus kecamatan yang berpartisipasi berasal dari Kecamatan Bunguran Timur, Bunguran Barat, Bunguran Timur Laut, Bunguran Tengah, Bunguran Selatan, Bunguran Utara, dan Bunguran Batubi,” ujar Ahmad Sani.

Ia menyebut, pendanaan kegiatan berasal dari iuran anggota, biaya pendaftaran peserta, serta dukungan para donatur.

“Cabang yang dilombakan meliputi bola voli putra dan putri, mini soccer, serta video pembelajaran,” ujar Ahmad Sani.


Pewarta : Muhamad Nurman
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2026