Ribuan jamaah Muhammadiyah Tanjungpinang gelar shalat Id

id Muhammadiyah salat idul fitri,Idul Fitri,Muhammadiyah

Ribuan jamaah Muhammadiyah Tanjungpinang gelar shalat Id

Ribuan jamaah Muhammadiyah Tanjungpinang,  Kepulauan Riau (Kepri), gelar shalat Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 Masehi di lapangan Masjid At-Taqwa Qauman Muhammadiyah, Jalan Raja Haji Fisabilillah, Jumat (21/4). (ANTARAOgen)

Tanjungpinang (ANTARA) - Ribuan jamaah Muhammadiyah Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau (Kepri), menggelar shalat Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 Masehi di lapangan Masjid At-Taqwa Qauman Muhammadiyah, Jalan Raja Haji Fisabilillah, Kilometer 8.

"Ada sekitar 6.000 jamaah dari Tanjungpinang dan Bintan bergabung shalat Idul Fitri pada hari ini," kata Sekretaris Muhammdiyah Kota Tanjungpinang  Delwi Jon Sanre, Jumat.

Ia menyebut shalat Idul Fitri 1444 Hijriah digelar sesuai maklumat dari Pengurus Pusat Muhammadiyah yang menetapkan bahwa 1 Syawal 1444 Hijriah jatuh pada tanggal 21 April 2023.

Menurutnya pelaksanaan shalat Idul Fitri di lingkungan Muhammadiyah Tanjungpinang pada tahun ini dipusatkan di Masjid At-Taqwa Qauman, satu-satunya masjid Muhammadiyah di pusat ibu kota Provinsi Kepri tersebut.

"Tahun ini, antusiasme jamaah shalat Idul Fitri sangat luar biasa. Meningkat tajam dibanding tahun lalu," ujarnya.

Ia berharap momentum hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah menjadi ajang untuk memupuk persaudaraan antarsesama, menumbuhkan toleransi sosial, meningkatkan silaturahmi, serta memperbanyak amal saleh setelah sebulan berpuasa di bulan Ramadhan.

"Mari saling maaf dan memaafkan. Jadikan setiap perbedaan sebagai kekuatan untuk merajut persatuan," ucapnya.

Sementara itu, seorang jamaah Muhammdiyah Friska mengaku yakin dengan penetapan jadwal salat Idul Fitri yang dilaksanakan pada tanggal 21 April 2023.

"Selain terafiliasi dengan Muhammadiyah, saya yakin hari ini adalah 1 Syawal 1444 Hijriah" ujarnya.

Ia mengutarakan sehari sebelum 1 Syawal, berbagai persiapan sudah dilakukan, mulai dari menata rumah, menyiapkan aneka kue Lebaran, hingga masak lontong dan rendang untuk santapan pagi hari raya.

"Kebetulan tahun ini tidak mudik ke kampung halaman. Lebarannya di Tanjungpinang," ucap Friska.

Pelaksanaan shalat Idul Fitri di di lapangan Masjid At-Taqwa Qauman Muhammadiyah Tanjungpinang mulai digelar sekitar pukul 07.15 WIB. Bertindak sebagai Khatib Buya Amril, dan Imam Muhammad Risky.


 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ribuan jamaah Muhammadiyah Tanjungpinang gelar shalat Idul Fitri

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE