Liga Inggris, Arsenal pimpin klasemen sementara

id liga inggris,klasemen liga inggris,arsenal,bournemouth,tottenham hotspur

Liga Inggris, Arsenal pimpin klasemen sementara

Gelandang Arsenal Eberechi Eze (kiri) melepaskan tendangan yang berbuah menjadi gol pada pertandingan Liga Inggris kontra Crystal Palace di Stadion Emirates, London, Minggu (26/10/2025) waktu setempat. (arsenal.com)

Jakarta (ANTARA) - Arsenal memimpin klasemen sementara Liga Inggris dan unggul empat poin atas pesaing terdekatnya, Bournemouth, usai menang 1-0 atas Crystal Palace pada dalam pertandingan pada Ahad.

The Gunners kini mengoleksi 22 poin, sedangkan Bournemouth memiliki 18 poin.

Bournemouth tetap menempel The Gunners setelah menang 2-0 atas tamunya yang berada di posisi ke-18, Nottingham Forest. Kemenangan juga menjadi milik tim posisi ketiga, Tottenham Hotspur yang menang 3-0 di markas Everton.

Posisi keempat menjadi milik Sunderland yang menang 2-1 atas Chelsea, sedangkan tim posisi kelima, Manchester City tergelincir saat takluk 0-1 di markas Aston Villa.

Manchester United meneruskan laju positifnya dengan meraih kemenangan ketiga beruntunnya di Liga Inggris dengan kemenangan 4-2 atas Brighton. Sedangkan juara bertahan Liverpool masih belum mampu keluar dari keterpurukan, setelah kalah 2-3 di markas Brentford.

West Ham United yang berada di posisi ke-19 masih belum mampu mengamankan poin untuk laga ketiga secara beruntun, setelah menelan kekalahan 1-2 di kandang Leeds United.

Demikian pula tim juru kunci, Wolverhampton yang tunduk 2-3 dari tamunya Burnley.


Klasemen Liga Inggris

Nomor Klub Bermain Menang Seri Kalah Memasukkan gol Kemasukan gol Selisih gol Poin
1 Arsenal 9 7 1 1 16 3 13 22
2 Bournemouth 9 5 3 1 16 11 5 18
3 Tottenham Hotspur 9 5 2 2 17 7 10 17
4 Sunderland 9 5 2 2 11 7 4 17
5 Manchester City 9 5 1 3 17 7 10 16
6 Manchester United 9 5 1 3 15 14 1 16
7 Liverpool 9 5 0 4 16 14 2 15
8 Aston Villa 9 4 3 2 9 8 1 15
9 Chelsea 9 4 2 3 17 11 6 14
10 Crystal Palace 9 3 4 2 12 9 3 13
11 Brentford 9 4 1 4 14 14 0 13
12 Newcastle United 9 3 3 3 9 8 1 12
13 Brighton 9 3 3 3 14 15 -1 12
14 Everton 9 3 2 4 9 12 -3 11
15 Leeds United 9 3 2 4 9 14 -5 11
16 Burnley 9 3 1 5 12 17 -5 10
17 Fulham 9 2 2 5 9 14 -5 8
18 Nottingham Forest 9 1 2 6 5 17 -12 5
19 West Ham United 9 1 1 7 7 20 -13 4
20 Wolverhampton 9 0 2 7 7 19 -12 2



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Klasemen Liga Inggris: Arsenal unggul dengan selisih empat poin

Pewarta :
Editor: Yuniati Jannatun Naim
COPYRIGHT © ANTARA 2026


Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE