PSSI Anambas Target Perempatfinal

id PSSI,Anambas,Target,Perempatfinal,porprov,sepak,bola,karimun

Anambas (Antara Kepri) - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Kepulauan Anambas menargetkan timnya masuk perempat Final pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kepri III yang dilaksanakan di Kabupaten Karimun pada Oktober mendatang.

Ketua PSSI Anambas Sahtiar mengatakan optimis target tersebut tercapai dan tidak muluk. Pasalnya PSSI sudah mempersiapkan 23 orang atlet sepakbola terbaiknya untuk bertanding di ajang empat tahunan itu. “Kita optimis bisa lolos kualifikasi dan masuk ke semifinal. Kalau medali kita belum yakin, tapi kita akan berjuang untuk meraih medali,” ungkapnya.

Ke-23 pesepakbola yang dipersiapkan PSSI merupakan pemain terbaik Anambas yang berasal dari seluruh kecamatan. PSSI sudah mengadakan seleksi ketat terhadap puluhan pesepakbola, sebelum akhirnya menjatuhkan pilihan kepada 23 atlet tersebut untuk mewakili Anambas di Porprov Kepri III.
 
“Mereka 'kan diseleksi dengan ketat oleh tim khusus yang dibentuk oleh PSSI Anambas. Rata-rata dari mereka adalah yang pernah mengikuti pertandingan sepakbola U-19 yang pernah diadakan PSSI beberapa waktu lalu. Jadi secara kualitas mereka sudah tidak diragukan lagi,” jelasnya .

Setelah melakukan seleksi ketat, atlet pilihan PSSI ini dijadwalkan akan mengikuti TC dalam waktu dekat. TC tersebut akan dipusatkan di ibu kota Anambas, Tarempa, dengan waktu efektif sekitar 1,5 bulan. Waktu tersebut terbilang relatif singkat, namun PSSI akan memanfaatkan waktu tersebut semaksimal mungkin untuk meningkatkan kualitas atletnya.
 
“Mereka akan digembleng dalam TC yang akan dilaksanakan beberapa waktu kedepan. Kita cuma agendakan TC selama 1,5 bulan di Tarempa. Memang itu waktu yang sempit mengingat biasanya TC diadakan minimal 6 bulan. Tapi kita akan upayakan yang terbaik agar waktu 1,5 bulan bisa dimanfaatkan seefektif mungkin,” terangnya .
 
Selain mengadakan TC, PSSI juga rencananya akan memanggil pulang beberapa atlet unggulannya yang sedang menjalani pendidikan formal di beberapa Universitas yang ada di kota lain untuk memperkuat squad PSSI Anambas.
 
PSSI akan menyurati perguruan tinggi tempat mereka agar putra-putra Anambas tersebut diizinkan pulang untuk membela Kabupatennya dalam laga sepakbola di Porprov Kepri di Karimun pada Oktober mendatang.
 
“Kita akan terkendala kalau mereka tidak bisa membela tim kita. tapi kita akan berusaha menyurati perguruan tinggi mereka, agar anak-anak kita yang menurut kita potensial membantu kita diizinkan pulang untuk sementara waktu untuk membela daerahnya di ajang Porprov nantinya,” jelas Sahtiar bersemangat.
 
Seperti diketahui, Porprov Kepri III akan dilaksanakan di Kabupaten Karimun dengan memperlombakan 25 cabor yang terdiri dari atletik, bulu tangkis, bola basket, bola voli, biliard, boling, binaraga, bridge, catur, dayung, judo, karate, kempo, panjat tebing, pencak silat, renang, sepak bola, sepak takraw, tenis meja, tenis lapangan, balap sepeda, selam, taekwando, kodrat serta futsal. (Antara)

Editor: Rusdianto

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE