Polda Kepri gelar tes cepat COVID-19 gratis

id tes cepat covid,lantatur tes cepat,polda kepri gelar drive thru covid,polda kepri gelar lantatur tes covid

Polda Kepri gelar  tes cepat COVID-19 gratis

Petugas melakukan pemeriksaan tes cepat COVID-19 di sekitar RS Bhayangkara, Rabu (24-6-2020). ANTARA/HO-Polda Kepri

Batam (ANTARA) - Kepolisian Daerah Kepulauan Riau menggelar layanan tanpa turun (lantatur/drive thru) tes cepat COVID-19 gratis di sekitar Rumah Sakit Bhayangkara untuk masyarakat setempat, Rabu.

Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol. Harry Goldenhardt menjelaskan lantatur tes cepat COVID-19 itu merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara Ke–74 Tahun 2020.

"Hari Bhayangkara pada tahun ini mengangkat tema Kamtibmas Kondusif Masyarakat Makin Produktif," kata Kabid Humas Polda Kepri.

Tes cepat COVID-19 gratis diikuti 100 orang peserta.

Dalam kesempatan itu, Polda Kepri juga memberikan bingkisan berupa cairan pembersih tangan, vitamin, dan masker kepada masyarakat yang hadir.

"Kami imbau kepada masyarakat yang melaksanakan 'rapid test' pada hari ini tetap patuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan," katanya.

Selain lantatur tes cepat COVID-19, Polda Kepri juga mengadakan bakti sosial untuk tenaga medis di RS BP Batam dan RSUD Embung Fatimah

Dirlantas Polda Kepri Kombes Pol. Mujiono mengatakan bahwa bakti sosial terhadap para tenaga medis merupakan bentuk apresiasi dan dukungan Polda Kepri kepada garda depan yang telah berjuang keras untuk kemanusiaan.

"Kami sampaikan ucapan termia kasih atas daya dan upaya yang dilakukan oleh tenaga medis, tetap semangat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat," katanya.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE