Natuna (ANTARA) - Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Basarnas Natuna memperkenalkan alat keselamatan dan pertolongan sejak dini bagi anak-anak dari Kelompok Bermain (KB) Bakti Bunda - Bunguran Batubi di Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna, Kepulauan Riau.
 

"Kami menerima kunjungan anak-anak sebagai pembelajaran pengenalan peralatan keselamatan, serta tugas dan fungsi dari Basarnas," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna, Mexianus Bekabel di Ranai, Natuna Kepri, Sabtu.
 

Menurut dia, hal itu penting dilakukan sejak dini agar anak dapat memahami dan menerapkan kedisiplinan terhadap keselamatan diri sendiri maupun keselamatan orang lain.

Baca juga:
Nelayan Natuna kesulitan dapatkan BBM bersubsidi

Populasi penyu di Natuna menurun

"Para siswa terlihat sangat gembira pada saat pengenalan fungsi dari sejumlah alat utama penyelamatan seperti perahu karet, maupun baju pelampung dan jet ski," ujarnya.
 

Selain mengenalkan berbagai peralatan utama penyelamatan, juga dikenalkan alat dasar keselamatan secara langsung kepada para siswa dan siswi.
 

“Selain itu, para siswa juga diberi kesempatan untuk praktek teknik repling, melewati tali dengan ketinggian yang telah disesuaikan," jelasnya.
 

Dia juga berharap, setelah mengetahui tugas dan fungsi keselamatan dan pertolongan maka akan tumbuh keinginan bagi anak untuk menjadi bagian dari Basarnas.
 

"Mudah - mudahan tumbuh keinginan dan cita cita mereka untuk nantinya bergabung menjadi bagian dari Basarnas," harapnya.
 

Sementara Kepala Kelompok Bermain (KB) Bakti Bunda, Teguh Purwanto mengatakan kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi anak, terutama keselamatan di air.

Baca juga:
JCH Natuna datang lebih awal ke asrama haji Batam

Ketua PKK Natuna mendorong percepatan imunisasi anak

"Natuna dikelilingi laut, itu penting bagi anak usia dini mengenal bagaimana keselamatan di laut, tadi mereka dikenakan pelampung, naik perahu karet, gunakan helm dan peralatan lain agar mereka lebih memahami tentang keselamatan," kata dia.
 

Ia berharap, selain tumbuh kesadaran tentang keselamatan dan pertolongan sejak dini, kegiatan tersebut juga akan memberikan pilihan sejak dini kepada anak sebelum menentukan cita - cita mereka.
 

"Kita berikan pengetahuan, pengenalan dan tidak hanya Basarnas, ke kantor yang lain juga rutin kita laksanakan setiap tahun," kata Teguh Purwanto.
 


Pewarta : Cherman
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2024