Jayapura (ANTARA) - Kapal pesiar Le Soleal berpenumpang 201 orang mancanegara kunjungi Papua pada Selasa. Kapal berbendera Perancis akan bersandar di pelabuhan Jayapura sekitar tujuh jam.
 
Kepala PT (Persero) Pelni Jayapura Wendy R Imkotta kepada Antara, Selasa di Jayapura, mengatakan kapal pesiar berbendera Perancis itu tiba sekitar pukul 6.45 WIT.
 
Sebelumnya kapal yang membawa wisatawan asal Perancis dan Inggris itu dari Nabire.
 
Selama berada di Jayapura, para wisma  mengunjungi kawasan Kalkote dan Asei yang berada sekitar Danau Sentani, Kabupaten Jayapura.
 
Ia mengharapkan kedatangan kapal berbendera Perancis akan membuat makin banyak kapal pesiar yang masuk ke Pelabuhan Jayapura.
  

Pewarta : Evarukdijati
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2025