Pekanbaru (ANTARA) - Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Riau menghimpun bantuan kemanusian sebesar Rp5,5 miliar berasal dari ASN di lingkup Pemerintah Provinsi Riau sebanyak Rp900 juta, Baznas 12 kabupaten dan kota di Riau, organisasi dan perorangan untuk meringankan beban rakyat Palestina.

"Khusus bantuan kemanusian terhimpun dari ASN Pemprov Riau sebesar Rp900 juta itu berasal dari pegawai pada 44 dinas atau organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Riau," kata Plt Gubernur Riau, Brigjen TNI (purn), Edy Natar Nasution dalam keterangannya di Pekanbaru, Sabtu.


Menurut dia, bantuan kemanusian sebesar Rp5,5 miliar itu dikumpulkan dan diserahkan oleh Plt Gubernur Riau, Brigjen TNI (purn), Edy Natar Nasution didampingi Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, SF Hariyanto kepada Baznas Provinsi Riau.

Ia menyebutkan, dana Rp5,5 miliar donasi kamanusian itu juga sudah termasuk yang dihimpun dalam tablig akbar dan penggalangan dana untuk Palestina bersama Ustadz Abdul Somad (UAS) di Masjid Raya Annur Provinsi Riau, Jalan Hang Tuah, Pekanbaru, Riau, Jumat (10/11) malam.

"Seluruh dana sumbangan yang terkumpul di Baznas Riau akan diserahkan ke Baznas Pusat untuk diteruskan ke Palestina," kata Edy.

Ketua Baznas Provinsi Riau, Masriadi Hasan mengatakan, donasi miliaran rupiah itu juga berasal dari masjid, lembaga, ibu-ibu wirid ikut menghimpun dana dengan tujuan meringankan beban saudara di Palestina.
 
Baca juga:
BP Batam: Pengelolaan pelabuhan dijalankan profesional
Ribuan pesepeda dalam dan luar negeri ikuti Jamselinas di Batam
Mengenal tiga pahlawan nasional asal Kepri

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pemprov Riau himpun bantuan kemanusian Rp5,5 miliar untuk Palestina

Pewarta : Frislidia
Editor : Angiela Chantiequ
Copyright © ANTARA 2024