Padang (ANTARA) -
Akses jalan nasional jalur Padang-Pekanbaru di Lembah Anai, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat yang terputus akibat dihantam banjir bandang,  kembali dibuka.
 
Kepala Dinas Perhubungan Sumbar, Dedy Diantolani, di Padang, Ahad, mengatakan akses jalan itu resmi dibuka mulai Minggu (21/7) pagi pukul 07.00 WIB dan untuk sementara hanya dapat dilalui kendaraan roda dua, roda empat, dan kendaraan dengan sumbu dua.
 
"Setelah dibuka tadi pagi arus kendaraan yang melintas cukup padat, namun menjelang siang arus kendaraan kembali normal," kata dia.
 
Ia menyebutkan, karena di beberapa titik PT Hutama Karya masih melakukan penuntasan perbaikan jalan, maka untuk sementara memang ada rekayasa lalu lintas yang diterapkan berupa buka tutup.
 
"Ini untuk menjamin keselamatan pengendara sekaligus memberikan ruang dalam penuntasan perbaikan jalan tersebut," kata dia.
 
Kapolres Padang Panjang AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati saat melewati jalan di Lembah Anai karena di beberapa titik masih berlangsung pengerjaan perbaikan jalan.
 
“Kepada masyarakat pengguna jalan khususnya pemilik kendaraan yang melewati jalur Lembah Anai untuk tidak berhenti di titik-titik pengerjaan jalan karena ini dapat menimbulkan kemacetan dan mengganggu proses pengerjaan jalan yang masih berlangsung,” kata dia.
 
Ia menjelaskan, setelah dimulainya pembukaan jalur Lembah Anai ini maka pekan depan akan dilakukan evaluasi untuk kendaraan sumbu tiga.
 
“Kita masih evaluasi seminggu ke depan untuk kendaraan sumbu tiga ke atas, bisa tidaknya melintas di jalur Lembah Anai. Tentunya dengan melihat arus kendaraan kecil yang melintas setiap harinya,” kata dia.
 
 
 
 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Akses jalan nasional yang terputus di Lembah Anai kembali dibuka

Pewarta : Miko Elfisha
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2024