Batam (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, memastikan gudang penyimpanan peralatan logistik Pilkada 2024 aman dari ancaman bencana.

“Kami bisa jamin gudang penyimpanan aman dari bencana karena gudang KPU merupakan ruko baru yang memiliki empat pintu, bertingkat dua. Lokasinya di Kecamatan Meral,” ujar Ketua KPU Kabupaten Karimun Mardanus, di Batam, Jumat.

Ia mengatakan bahwa langkah-langkah pengamanan sudah disiapkan dengan matang untuk menghadapi potensi bencana seperti banjir dan kebakaran.

“Fasilitasnya dilengkapi dengan perlengkapan keamanan. Ada CCTV, alat pemadam kebakaran (APAR), teralis besi, serta aliran listrik dan air yang memadai,” katanya.

Mardanus menambahkan bahwa gudang tersebut sudah melalui pemeriksaan dari pihak kepolisian setempat, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Karimun dan pemerintah daerah setempat.

Baca juga: Polres Karimun kawal pengiriman kotak dan bilik suara pilkada

"Kami telah memastikan bahwa gudang logistik aman dari kebocoran jika semisal ada hujan besar atau badai. Selain itu, kami juga menyiapkan tenaga keamanan, baik dari pihak Satpam KPU maupun dukungan dari polisi setempat," jelas Mardanus.

Ia menambahkan bahwa lokasi gudang tersebut dekat dengan kantor KPU, maka memudahkan akses untuk pengecekan dan pengawasan dari pihaknya.

“Kantor KPU berjarak sangat dekat dengan gudang, mudah diakses karena jalan raya poros,” tutupnya.

Ia berharap dengan faktor-faktor berikut, gudang KPU dapat dijaminkan aman dari risiko bencana alam yang dapat terjadi dalam waktu dekat.

Pada pemberitaan sebelumnya, personel Polres Karimun dan jajaran mengawal pengiriman logistik kotak suara dan bilik suara Pilkada 2024 dari KPU Kepulauan Riau di Tanjungpinang ke gudang logistik KPU Kabupaten Karimun, Minggu (29/9)

“Pengamanan dan pengawasan ini merupakan instruksi langsung Kapolres guna memastikan tahapan pilkada serentak berjalan aman dan lancar,” kata Kabagops Polres Karimun Kompol Shallahuddin.

Baca juga: KPU Kota Batam terima 3.666 kotak suara untuk Pilkada 2024


Pewarta : Amandine Nadja
Editor : Angiela Chantiequ
Copyright © ANTARA 2024