Batam (ANTARA) - Satlantas Polresta Barelang bersama Subdit Pembangunan Jalan dan Jembatan BP Batam mengecek kondisi Jalan Letjen Suprapto yang dikeluhkan warga karena berlubang dan membahayakan keselamatan pengguna jalan.

Pengecekan langsung dilakukan Kanit Kamsel Satlantas Polresta Barelang Ipda Muhammad Zikri bersama Kasubdit Pembangunan Jalan dan Jembatan BP Batam M Gazali beserta instansi terkait di Jalan Letjen Suprapto, Kelurahan Tembesi, Kecamatan Sagulung, Kota Batam Rabu.

“Kami melakukan pengecekan sekaligus koordinasi menindaklanjuti keluhan masyarakat terkait kondisi jalan yang berlubang di putaran (U-turn) Perum Buana Central Park,” kata Ipda Zikri.

Baca juga: BMKG prakirakan Kepri berpotensi hujan ringan pagi dan siang

Dari hasil pengecekan, diketahui kondisi jalan di area U-turn mengalami kerusakan, terdapat lubang berkedalaman 10 hingga 15 centimeter. Selain itu, terdapat kerikil yang berserakan akibat aspal yang rusak, tersebar di sepanjang jalan tersebut.

Menurut dia, kondisi jalan yang ini dapat meningkatkan risiko kecelakaan serta mengganggu keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcarlantas) di sepanjang tersebut.

Terlebih di musim hujan, jalan berlubang yang tertutup oleh air menyulitkan pengguna jalan melintas, karena tidak terlihat lubang dengan jelas.

Baca juga: Pemkot Batam: Pengawasan jaminan pekerja konstruksi hal penting

“Terutama pada jam-jam sibuk di pagi dan sore hari, kondisi ini berpotensi menimbulkan kemacetan di kawasan tersebut,” katanya.

Zikri berharap Pemda Kota Batam segera menindaklanjuti keluhan masyarakat tersebut, dengan segera melakukan perbaikan jalan.

“Perbaikan perlu disegerakan guna menciptakan kamseltibcarlantas di kawasan tersebut,” kata dia.

Menindaklanjuti permintaan tersebut, Kasubdit Pembangunan Jalan dan Jembatan BP Batam M Gazali mengatakan akan segera melakukan perbaikan sebagai komitmen pemerintah daerah dalam memberikan kenyamanan masyarakat.

“Tim BP Batam segera turun untuk memperbaiki kerusakan demi mewujudkan kondisi kamseltibcarlantas yang lebih baik di Kota Batam,” kata Gazali.

Baca juga:
Sebanyak 36 kelurahan di Batam bentuk Satgas Bersinar

Polda Kepri gelar penegakan ketertiban dan disiplin anggota


Pewarta : Laily Rahmawaty
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2025