Batam (ANTARA) - PT Pelni Cabang Batam, Kepulauan Riau, menyebutkan sebanyak 2.133 tiket sudah terjual untuk periode mudik Lebaran 1446 Hijriah.

Kepala PT Pelni Cabang Batam Edwin Kurniansyah, di Batam, Senin, mengatakan dari angka tersebut pembelian tiket mayoritas dengan tujuan Belawan.

“Yang mendominasi pasti ke Belawan dibanding ke Tanjung Priok dari sekian tanggal keberangkatan itu banyak Belawan. H-15 kami mulai dari tanggal 17-31 Maret yang sebelum keberangkatan itu. Tingkat keterisiannya segitu,” ujar Edwin.

Ia menyampaikan penjualan tiket dilakukan secara bertahap, mengingat akan ada program mudik gratis untuk rute Batam-Jakarta tanggal 17 Maret.

“Dan 25 serta 28 Maret untuk Batam-Belawan. Nanti akan ada link yang dapat diakses untuk pendaftaran. Saat ini sedang dilakukan persiapan dari kantor pusat,” kata dia lagi.

Terkait persiapan arus mudik Lebaran, Pelni Batam sedang mempersiapkan fasilitas untuk pengguna jasa, kapal-kapal sudah mulai direrouting.

“Tadinya di sini kapal di hari Rabu dan Minggu. Sekarang sudah tidak Rabu Minggu saja, menjelang Lebaran ini kalau kita lihat dijadwal. Itu dalam rangka persiapan Lebaran,” ujar dia.

Sebelumnya, Pelni Batam memperkirakan arus mudik Lebaran 1446 Hijriah dengan tujuan Belawan, Sumatera Utara pada 23-28 Maret 2025.

Edwin mengatakan akan ada tiga kali keberangkatan yang disiapkan, dengan satu kapal tambahan.

“Kalau bedanya dengan angkutan natal-tahun baru lalu, kami membeludak di tanggal 23 dan 26 Desember,” ujar Edwin.

Ia menjelaskan Pelni Batam mendapatkan jadwal pulang-pergi tujuan Belawan sebanyak empat kali, untuk tanggal 23, 25, 28, 31 Maret.

Baca juga:
BPTD Kepri pastikan keamanan pengendara jelang mudik Lebaran tahun 2025

Pelni Batam perkirakan arus mudik ke Belawan mulai ramai 23 Maret


Pewarta : Jessica Allifia Jaya Hidayat
Editor : Angiela Chantiequ
Copyright © ANTARA 2025