Logo Header Antaranews Kepri

Tuan Rumah FFI Diuntungkan di Sektor Pariwisata

Sabtu, 27 November 2010 17:41 WIB
Image Print

Batam (ANTARA News) - Penujukkan sebuah kota menjadi tuan rumah Festival Film Indonesia akan menguntungkan kota tersebut di sektor pariwisata, kata Menteri Kebudayaan dan Pariwisata RI Jero Wacik, di Batam, Sabtu.

"Banyak keuntungan yang akan diraih selaku tuan rumah FFI terutama di sektor pariwisata,"kata Jero Wacik.

Jero mengatakan selain Batam, penyelenggaraan FFI di luar Jakarta telah diadakan di tiga kota lain yakni Bandung, Pekanbaru dan Batu.

Tiga kota itu, lanjutnya, telah mendapatkan keuntungan menjadi lebih terkenal dengan disertai meningkatnya jumlah arus wisatawan dibandingkan sebelum menjadi tuan rumah.

Sebuah kota yang menjadi tuan rumah FFI akan dihadiri oleh ratusan artis yang dapat memberikan informasi pariwisata di kota itu.

"Artis merupakan publik figur sehingga ketika membicarakan potensi wisata suatu wilayah termasuk Batam akan berpengaruh dan banyak yang mengikuti,"kata dia.

Status tuan rumah FFI yang disandang oleh Batam menurut dia juga akan meningkatkan citra positif dunia pariwisata.

"Apalagi Batam berada di wilayah yang berbatasan langsung dengan negara tetangga,"ujar dia.

Sementara itu, Wali Kota Batam Ahmad Dahlan mengungkapkan kebanggaannya dengan status Batam sebagai tuan rumah FFI.

"Banyak manfaat yang akan kita raih,"kata Dahlan.

Dia mengatakan panitia daerah FFI di Batam telah mengajak puluhan artis untuk mengunjungi salah satu obyek wisata maritim andalan Kota Batam yakni pulau Abang.

"Para artis itu nantinya akan mempromosikan juga potensi pariwisata Batam seperti pulau Abang yang memiliki eksotisme pemandangan bawah laut,"kata dia.

Penyelenggaraan FFI di Batam memunculkan rasa optimis dia mengenai raihan target angka wisatawan ke Batam sebanyak 1,2 juta pada tahun 2010 akan terpenuhi.

(ANT-142/Btm2)



Pewarta :
Editor: Jo Seng Bie
COPYRIGHT © ANTARA 2026