Kitesurfing Bintan Dimulai

id kitesurfing, bintan, 13, negara, pantai, trikora, bupati ansar, akib, triathlon, lagoi

Bintan (ANTARA Kepri) - Bintan International Kitesurfing Championship atau Kejuaraan Internasionaal Selancar Layang Bintan di Pantai Trikora, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, dimulai Sabtu dengan diikuti 70 orang atlet dari 13 negara.

Perlombaan dua hari hingga Minggu (15/1) tersebut pertama kali di Bintan dan sedikit tertunda akibat tidak ada angin yang cukup untuk menerbangkan layar perserta usai dibuka secara resmi oleh Bupati Bintan, Ansar Ahmad, Sabtu (14/1).

Ansar mengatakan, perlombaan bertaraf internasional yang pertama digelar di kawasan pantai timur Bintan itu untuk lebih memperkenalkan Bintan dengan keindahan alam dan wisata pantainya selain kawasan wisata Lagoi yang sudah dikenal dunia.

"Bintan memiliki banyak potensi wisata selain Lagoi dan kami berharap para peserta yang berasal dari 13 negara itu dapat mempromosikan Bintan setelah kembali ke negaranya masing-masing," kata Ansar.

Bintan International Kitesurfing Championship memperlombakan kelas gaya bebas, adu kecepatan dan keindahan lompatan peserta.

Kepala Dinas Pariwisata Bintan, R Akib Rachman mengatakan, peserta berasal dari Amerika Serikat, Jerman, Inggris, Australia, Selandia Baru, Brazil, Belanda, Perancis, Singapura, Polandia, Ukraina dan Italia, serta tuan rumah Indonesia.

Menurut Akib, angin dan gelombang di kawasan pantai Trikora sangat mendukung untuk perlombaan "kitesurfing", walaupun usai pembukaan, angin belum bertiup kencang.

"Kedepan kami akan kembangkan wisata 'diving' dan 'snorkeling' di kawasan timur Bintan, khususnya di kawasan pantai Trikora," kata Akib.

Menurut dia, Pemkab Bintan selama ini telah mempunyai agenda wisata di kawasan pantai utara Bintan dengan mengadakan perlombaan "Bintan Triathlon", Tour de Bintan" yang mendatangkan ribuan turis setiap perlombaan.

"Untuk Bintan bagian utara khususnya di kawasan wisata Lagoi sudah ada sejumlah agenda pariwisata bertaraf internasional, saat ini kami mencoba mengembangkan pesisir timur Bintan dengan menggelar berbagai perlombaan untuk mendatangkan wisatawan asing," ujarnya.

(KR-HKY/A013)

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE