Batam (ANTARA) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) mempercepat perluasan pelaksanaan program Cek Kesehatan Gratis (CKG) di seluruh puskesmas di daerah itu.
Kepala Dinkes Kepri Mochammad Bisri di Batam, Senin, menyampaikan saat ini sudah 88 di antara 96 puskesmas yang menerapkan program CKG.
“Sekarang sudah 88 puskesmas yang ikut CKG atau 91,7 persen dari 96 puskesmas di Kepri sudah melaksanakan,” kata dia.
Ia menjelaskan delapan puskesmas yang belum menerapkan CKG tersebar di Kabupaten Lingga, Anambas, dan Natuna, karena terkendala sarana dan sumber daya manusia (SDM) yang terbatas, sehingga masih diperlukan peningkatan.
“Puskesmas kabupaten/kota lainnya sudah 100 persen, mereka kondisi puskesmas bervariasi. Karena memang buruh kesiapan sarana dan SDM, begitu siap akan langsung melaksanakan CKG,” ujar dia.
Hingga saat ini sekitar 2.900 warga atau 0,14 persen dari total jumlah penduduk Kepri yaitu 2,1 juta orang sudah memanfaatkan CKG.
Dinkes Kepri terus melakukan sosialisasi melalui puskesmas-puskesmas agar masyarakat dapat mengikuti CKG.
“Setidaknya dalam seumur hidup, pernah diperiksa kesehatannya satu kali, makin cepat makin bagus. Karena ini program pemerintah sekarang, tapi sifatnya sukarela sehingga kita dorong masyarakat memanfaatkan program ini,” kata Bisri.
Untuk sasaran masyarakat di pulau penyangga terhadap program CKG, katanya, hal itu sepenuhnya diserahkan kepada masing-masing puskesmas di wilayah setempat dalam memberikan pelayanan.
“Karena sarana di puskesmas dan secara teknis puskesmas akan mengatur untuk masyarakat yang di pulau-pulau,” kata dia.
Komentar