Arus Lebaran di Pelabuhan Punggur Kota Batam lancar dengan area penyangga

id kepri batam,roro punggur,pelabuhan asdp,mudik lebaran,Kepri,Arus lebaran, arus balik, arus mudik

Arus Lebaran di Pelabuhan Punggur Kota Batam lancar dengan area penyangga

Kendaraan roda empat keluar dari kapal roro saat arus mudik Lebaran 2025 di Pelabuhan ASDP Telaga Punggur, Batam, Kepri. ANTARA/HO-BPTD Kepri

Batam, Kepri (ANTARA) - Arus mudik Lebaran 2025 di Pelabuhan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Telaga Punggur, Batam, Kepulauan Riau, terpantau lancar tanpa kemacetan dengan adanya sistem area penyangga atau buffer zone.

General Manager ASDP Cabang Batam Hermin Welkis menjelaskan bahwa pihaknya mengantisipasi penumpukan kendaraan dengan sistem penyangga bagi kendaraan roda empat.

"Kendaraan hanya boleh masuk ke area pelabuhan maksimal dua jam dari jadwal keberangkatan. Di luar itu, harus menunggu di luar area pelabuhan," katanya saat dihubungi di Batam, Kepri, Senin.

Sistem buffer ini, menurutnya, sudah diterapkan pada momen besar, termasuk libur Natal dan Tahun Baru, serta didukung dengan penerapan e-ticketing yang dimulai pada Agustus tahun lalu.

"Dengan sistem ini membantu untuk mengurangi penumpukan di dalam pelabuhan karena tidak semua kendaraan bisa masuk, jadi hanya yang akan berangkat yang bisa masuk," tambahnya.

Pada momen Lebaran ini, Hermin menyampaikan bahwa pihaknya telah menyiapkan 17 unit kapal dengan 23 lintasan pelayanan.

"Dari 23 lintasan tersebut, yang paling padat adalah Punggur-Tanjung Uban. Ini menjadi lintasan yang saat ini ramai, namun tetap lancar," ujarnya.

Berdasarkan data ASDP hingga H+4 Lebaran, terjadi peningkatan jumlah pejalan kaki sebesar enam persen dibandingkan tahun lalu.

Namun, untuk kendaraan bermotor mengalami penurunan sekitar 12 persen dan kendaraan roda empat turun 14 persen dibandingkan arus mudik 2024.

Menurut Hermin, penurunan ini kemungkinan disebabkan oleh liburan yang cukup panjang, sehingga pemudik dapat mengatur waktu keberangkatan dan kepulangan mereka dengan lebih fleksibel.

"Karena hari ini masih libur, kemungkinan puncak arus balik terjadi pada sore hari ini atau Selasa besok. Kami masih terus memantau," ujarnya.

Hermin juga menjelaskan bahwa arus pergi dan pulang dari Punggur ke Tanjung Uban terpantau cukup seimbang. Meski, jumlah armada sedikit berkurang karena dua kapal tengah docking, pelayanan tetap berjalan normal dengan skema buka-tutup kapal.

Lintasan favorit tetap Punggur-Tanjung Uban dan Punggur-Kuala Tungkal Jambi.

Sementara, rute ke Dabo Singkep, Kabupaten Lingga, juga tersedia, meskipun permintaan masih belum terlalu tinggi.

"Secara keseluruhan, pelayanan berjalan lancar dan penumpukan tidak terlalu signifikan. Kami tetap siaga hingga arus balik benar-benar tuntas," sebut Hermin.

Baca juga:
Pelni prediksi puncak arus balik di Batam pada 8 April 2025

Pelabuhan Batam Centre dipenuhi WNI dan WNA

Penerbangan internasional di Bandara Batam meningkat pada H2-H+4 Lebaran

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE