Logo Header Antaranews Kepri

Tawuran warga di Terowongan Manggarai, polisi siaga

Senin, 5 Mei 2025 06:30 WIB
Image Print
Ilustrasi- tawuran antarkelompok. Dokumen ANTARA.

Jakarta (ANTARA) - Polres Metro Jakarta Selatan menyiagakan personel di sekitar Terowongan Manggarai, Jalan Tambak, Jakarta, usai tawuran antarwarga pecah di kawasan tersebut pada Ahad malam.

Kanitreskrim Polsek Tebet AKP Suwarno mengatakan tawuran itu diduga terjadi sekitar pukul 20.00 WIB. Dari unggahan yang beredar di media sosial, puluhan warga yang terlibat tawuran diduga membawa senjata tajam.

"Anggota sudah stand by dari tadi di sana," kata Suwarno saat dikonfirmasi.

Dia mengatakan saat ini kondisi di kawasan Terowongan Manggarai sudah kembali kondusif. Menurut dia, warga yang terlibat tawuran itu pun sudah membubarkan diri sebelum polisi tiba di lokasi.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Polisi bersiaga pascatawuran warga pecah di Terowongan Manggarai



Pewarta :
Editor: Yuniati Jannatun Naim
COPYRIGHT © ANTARA 2026