
Pemkab Natuna terus tingkatkan kesadaran hidup sehat masyarakat di perbatasan

Natuna (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, terus menggalakkan kesadaran hidup sehat di wilayah perbatasan melalui layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat.
Wakil Bupati Natuna Jarmin di Natuna, Sabtu, mengatakan kegiatan pemeriksaan kesehatan terbaru dilaksanakan di Pantai Piwang, Kecamatan Bunguran Timur, bersamaan dengan kegiatan pangan murah yang digelar Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau, Sabtu.
Dalam kegiatan tersebut, Pemkab Natuna menurunkan tenaga medis dari Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Ranai untuk melayani masyarakat yang ingin memeriksakan kondisi kesehatannya.
Jenis pemeriksaan meliputi pengecekan tekanan darah, kadar gula darah, dan beberapa pemeriksaan dasar lainnya.
Kegiatan serupa akan terus digalakkan di berbagai wilayah agar masyarakat semakin peduli terhadap kesehatan diri dan keluarganya.
Baca juga: Pemprov Kepri usulkan 60 lokasi jadi Kampung Nelayan Merah Putih pada tahun 2026
“Manfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Pemeriksaan kesehatan penting dilakukan secara rutin sebagai langkah deteksi dini terhadap berbagai penyakit,” ucapnya.
Sementara itu, Fungsional Analis Pasar DKPPKH Kepri, Neong Cut Rakasafithri, mengatakan selain pemeriksaan kesehatan, kegiatan juga diisi dengan senam sehat bersama masyarakat.
Kampanye hidup sehat perlu terus digencarkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh.
Ia menjelaskan antusias masyarakat tinggi terhadap kegiatan tersebut.
“Untuk kegiatan kali ini kami pusatkan di Pantai Piwang dengan rangkaian senam bersama, pemeriksaan kesehatan, serta pasar pangan murah. Melalui kegiatan terpadu seperti ini, kami ingin mengajak masyarakat lebih peduli terhadap kesehatan dan gizi keluarga,” ujar Neong.
Baca juga: BC Batam cegah penjualan paruh burung Rangkong & taring Beruang tujuan Hongkong
Pewarta : Muhamad Nurman
Editor:
Nadilla
COPYRIGHT © ANTARA 2026
