Dua calon haji dirawat di RS Batam

id jamaah calon haji,embarkasi hang nadim,batam

Dua calon haji dirawat di RS Batam

Ilustrasi: Seorang calhaj Embarkasi HAng NAdim berangkat dengan infus dan tabung oksigen. (Antaranews Kepri/jo seng bie)

Batam (Antaranews Kepri) - Dua orang calon haji asal Provinsi Kepulauan Riau yang semestinya berangkat bersama kelompok terbang 1 Embarkasi Hang Nadim Batam, Rabu (17/7), hingga kini masih dirawat di Rumah Sakit Budi Kemuliaan Kota Batam.

"Yang masih dirawat di RSBK ada dua orang, mereka terpaksa menunda keberangkatannya ke Tanah Suci," kata Ketua Panitia Pelaksana Ibadah Haji Embarkasi Hang Nadim Batam, Afrizal, Kamis.

Dua orang jamaah yang sakit di embarkasi yaitu Ngatiman Sumardi Kamdiasal Kabupaten Lingga dan Muhammad Ayub Abdullah asal Kabupaten Natuna.

Afrizal mengatakan kesehatan keduanya terus dipantau oleh tim dari Kantor Kesehatan Pelabuhan, dan bila dianggap sudah membaik dan layak terbang, maka akan diberangkatkan bersama kloter selanjutnya.

Ngatiman dan Muhammad Ayub Abdullah ditemani pendampingnya, yang juga menunda keberangkatan demi menemani yang sakit yaitu Nur Rahmawati Suprapto dan Satih Hamid Muhammad.

Hingga hari ini, Embarkasi Hang Nadim Batam telah memberangkatkan dua kelompok terbang yang terdiri dari 893 orang jamaah dan petugas kloter ke tanah suci.

Afrizal menyatakan, jamaah Kloter 1 yang telah tiba di Tanah Suci kini tengah menjalankan ibadah Arbain.

"Alhamdulillah kami sudah mendengar kabar dari mereka melalui pesan singkat, mereka dalam keadaan sehat seperti sewaktu diberangkatkan," kata dia.

Sedangkan Kloter 2 yang berangkat menggunakan Pesawat dengan nomor penerbangan SV 5421 TF-AAJ hari ini rencananya tiba di di Bandara Price Muhammad bin Abdul Aziz International Airport pukul 13:40 waktu setempat.

Berdasarkan Hasil Qurah Maktab Tahun 1439 H/ 2018 M, selama berada di Makkah jamaah calon haji Kloter 2 Embarkasi hang Nadim Batam menempati Rumah di wilayah Misfalah Maktab 49 Sektor 09 No. Rumah 911.

Embarkasi Hang Nadim Batam tahun ini akan memberangkatkan 12.940 jamaah calon haji yang dibagi dalam 27 kelompok terbang. Empat provinsi yang bergabung dengan Embarkasi Batam yaitu Kepulauan Riau, Riau, Jambi dan Kalimantan Barat.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE