Tim optimistis Prabowo-Sandiaga raih 65 persen suara

id badan pemenangan,kepri,prabowo,sandiaga

Tim optimistis Prabowo-Sandiaga raih 65 persen suara

Ketua Badan Pemenangan Provinsi Kepri Prabowo-Sandiaga Uno Onward Siahaan (Antaranews Kepri/Ogen)

Sebagian besar masyarakat Kepri berharap Prabowo-Sandiaga dapat memperbaiki kondisi ini
Tanjungpinang (Antaranews Kepri) - Badan Pemenangan Provinsi Kepri Prabowo-Sandiaga Uno optimistis dapat meraih 65 persen suara dari pemilih di Kepulauan Riau.

Berdasarkan hasil survei internal kami, elektabilitas Prabowo-Sandiaga 65 persen suara. Rata-rata pemilihnya menginginkan perubahan," ujar Ketua Badan Pemenangan Provinsi Prabowo-Sandiaga Kepri, Onward Siahaan, di Tanjungpinang, Jumat.

Onward mengatakan permasalahan yang dihadapi masyarakat Kepri hampir sama seperti wilayah lainnya, seperti pertumbuhan perekonomian yang melambat, pengangguran yang meningkat dan kemiskinan.

Di Kepri pertumbuhan ekonomi tahun 2017 sempat dua persen, kemudian meningkat tahun ini menjadi tiga persen.

Sementara persentase pengangguran mencapai 7,12 persen, tertinggi keempat se-Indonesia. Jumlah orang miskin di Kepri potensial meningkat seiring dengan peningkatan angka pengangguran dan perlambatan pertumbuhan ekonomi.

"Sebagian besar masyarakat Kepri berharap Prabowo-Sandiaga dapat memperbaiki kondisi ini," ujar Onward yang juga anggota DPRD Kepri.

Ia mengatakan Prabowo-Sandiaga dijadwalkan kampanye di Batam dan Tanjungpinang pada Maret 2019. Baru-baru ini, Sandiaga kampanye di Batam.

"Pak Sandiaga dijadwalkan kembali ke Kepri mendampingi Pak Prabowo pada Maret 2019," ucapnya.

Sebelumnya, dari Batam dilaporkan, Tim Pemenangan Daerah pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-Ma`ruf Amin untuk Provinsi Kepulauan Riau menargetkan mampu meraup suara 67,14 persen dalam Pemilu Presiden 2019.

"Kami target 67,14 persen kemenangan Jokowi-Ma`ruf Amin," kata Ketua Tim Kampanye pasangan Capres dan Cawapres Joko Widodo-Ma`ruf Amin untuk daerah Kepri, Soerya Respationo dalam ramah tamah bersama Ma`ruf Amin.

Ia optimistis target itu bisa dipenuhi dengan dukungan ormas dan partai.

Di tempat yang sama, Calon Wakil Presiden Ma`ruf Amin mengapresiasi tim daerah yang menetapkan target minimal 67,14 persen.

"Ini lebih besar dari 2014 untuk Jokowi. Kalau perlu lebih lagi dari 67 persen," katanya.

Ma`ruf optimistis dapat meraih kemenangan dalam Pilpres 2019 dengan persentase yang relatif besar.

"Kenapa harus menangnya lebih besar, karena Jokowi bersama saya didukung sembilan partai politik, koalisi besar," kata dia.

Ia juga percaya mampu mencapai kemenangan karena berdasarkan survei, angka kepuasan masyarakat terhadap kinerja Presiden Joko Widodo mencapai 70 persen.

Semestinya, kata dia, angka kepuasan masyarakat sejalan dengan perolehan suara dalam Pemilu Presiden 2019.

"Karena kepuasan masyarakat terhadap prestasi yang dicapai Jokowi mencapai 70 persen maka supaya seimbang dengan kepuasan masyarakat maka capaiannya pun minimal secara nasional harus mencapai 70 persen," kata dia.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE