Jokowi, Prabowo dan Gibran bakal hadiri Rakernas relawan Projo
Jumat, 13 Oktober 2023 16:51 WIB
Ketua Umum relawan Projo yang juga Menkominfo Budi Arie Setiadi memberikan keterangan kepada wartawan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (13/10/2023). ANTARA/Indra Arief Pribadi
Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka akan menghadiri Rakernas relawan Projo di Jakarta, Sabtu (14/10).
Hal tersebut diutarakan Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi yang juga Menteri Komunikasi dan Informatika itu di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat.
"(Presiden) datang jam 14.00 WIB. (Prabowo) hadir, (Gibran) datang," kata Budi Arie kepada wartawan.
Sebagaimana diketahui Prabowo sejauh ini telah diusung sebagai bakal calon presiden 2024 oleh partai-partai dalam Koalisi Indonesia Maju. Sementara Gibran yang merupakan putra sulung Jokowi, belakangan ini disebut-sebut berpeluang mendampingi Prabowo sebagai bakal cawapres di Pilpres 2024.
Budi mengatakan selain tiga tokoh itu, pihaknya juga mengundang seluruh ketua umum partai yang tergabung Koalisi Indonesia Maju.
Sementara putra Joko Widodo lainnya yakni Kaesang Pangarep yang merupakan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia, tidak dapat hadir karena sedang melakukan kunjungan ke Manado.
Sedangkan tentang undangan bagi bakal capres Ganjar Pranowo, Budi berseloroh akan mengecek terlebih dulu kepada panitia.
Adapun melalui Rakernas yang diperkirakan dihadiri 20.000 relawan Projo itu, Budi menyampaikan bahwa Projo akan mengumumkan bakal capres yang didukung di Pilpres 2024.
Sementara itu, dalam pemberitaan sebelumnya disebutkan, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Jember mendeklarasikan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka untuk maju dalam Pemilu Presiden 2024.
"Hari ini kami menggelar rapat pimpinan melibatkan pengurus cabang dan beberapa sayap memutuskan untuk memberikan dukungan kepada Gibran Rakabuming Raka menjadi bakal calon wakil presiden mendampingi Bapak Prabowo pada Pilpres 2024," kata Ketua DPC Partai Gerindra Jember Ahmad Halim usai menggelar deklarasi di Jember, Kamis.
Ia berharap Partai Gerindra dan koalisi partai yang mendukung Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden bisa menyetujui sosok Wali Kota Solo itu menjadi pendamping yang ideal dan layak sebagai bakal calon wakil presiden.
"Kami sudah melakukan penggalangan aspirasi suara di akar rumput dan terutama kalangan milenial sangat menginginkan putra sulung Presiden Joko Widodo sebagai pendamping Bapak Prabowo," tuturnya.
Halim yang juga Wakil Ketua DPRD Jember menilai bahwa sosok Gibran yang masih muda itu mampu memimpin Kota Solo dengan baik dan dipastikan dapat mendongkrak perolehan suara dari pemilih pemula dan generasi Z.
"Pertimbangan kami memilih mas Gibran karena faktor elektoral dan potensi menggaet suara generasi Z karena jumlah pemilih pemula di Jember cukup banyak," katanya.
DPC Partai Gerindra Jember, lanjut dia, akan mengkomunikasikan dukungan tersebut kepada DPW Partai Gerindra Jawa Timur dan pusat, agar aspirasi dari Jember bisa diterima.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jokowi serta Prabowo dan Gibran akan hadiri Rakernas relawan Projo
Hal tersebut diutarakan Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi yang juga Menteri Komunikasi dan Informatika itu di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat.
"(Presiden) datang jam 14.00 WIB. (Prabowo) hadir, (Gibran) datang," kata Budi Arie kepada wartawan.
Sebagaimana diketahui Prabowo sejauh ini telah diusung sebagai bakal calon presiden 2024 oleh partai-partai dalam Koalisi Indonesia Maju. Sementara Gibran yang merupakan putra sulung Jokowi, belakangan ini disebut-sebut berpeluang mendampingi Prabowo sebagai bakal cawapres di Pilpres 2024.
Budi mengatakan selain tiga tokoh itu, pihaknya juga mengundang seluruh ketua umum partai yang tergabung Koalisi Indonesia Maju.
Sementara putra Joko Widodo lainnya yakni Kaesang Pangarep yang merupakan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia, tidak dapat hadir karena sedang melakukan kunjungan ke Manado.
Sedangkan tentang undangan bagi bakal capres Ganjar Pranowo, Budi berseloroh akan mengecek terlebih dulu kepada panitia.
Adapun melalui Rakernas yang diperkirakan dihadiri 20.000 relawan Projo itu, Budi menyampaikan bahwa Projo akan mengumumkan bakal capres yang didukung di Pilpres 2024.
Sementara itu, dalam pemberitaan sebelumnya disebutkan, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Jember mendeklarasikan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka untuk maju dalam Pemilu Presiden 2024.
"Hari ini kami menggelar rapat pimpinan melibatkan pengurus cabang dan beberapa sayap memutuskan untuk memberikan dukungan kepada Gibran Rakabuming Raka menjadi bakal calon wakil presiden mendampingi Bapak Prabowo pada Pilpres 2024," kata Ketua DPC Partai Gerindra Jember Ahmad Halim usai menggelar deklarasi di Jember, Kamis.
Ia berharap Partai Gerindra dan koalisi partai yang mendukung Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden bisa menyetujui sosok Wali Kota Solo itu menjadi pendamping yang ideal dan layak sebagai bakal calon wakil presiden.
"Kami sudah melakukan penggalangan aspirasi suara di akar rumput dan terutama kalangan milenial sangat menginginkan putra sulung Presiden Joko Widodo sebagai pendamping Bapak Prabowo," tuturnya.
Halim yang juga Wakil Ketua DPRD Jember menilai bahwa sosok Gibran yang masih muda itu mampu memimpin Kota Solo dengan baik dan dipastikan dapat mendongkrak perolehan suara dari pemilih pemula dan generasi Z.
"Pertimbangan kami memilih mas Gibran karena faktor elektoral dan potensi menggaet suara generasi Z karena jumlah pemilih pemula di Jember cukup banyak," katanya.
DPC Partai Gerindra Jember, lanjut dia, akan mengkomunikasikan dukungan tersebut kepada DPW Partai Gerindra Jawa Timur dan pusat, agar aspirasi dari Jember bisa diterima.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jokowi serta Prabowo dan Gibran akan hadiri Rakernas relawan Projo
Pewarta : Rangga Pandu Asmara Jingga, Indra Arief Pribadi
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Sri Mulyani, Budi Arie hingga Budi Gunawan tersenyum saat terima surat khusus dari Prabowo
15 September 2025 16:37 WIB
Budi Arie: Banyak yang mau menampung setelah Jokowi dipecat PDI Perjuangan
07 December 2024 16:41 WIB, 2024
Budi Arie sebut Angga Raka Prabowo akan dilantik sebagai Wakil Menteri Kominfo
19 August 2024 8:31 WIB, 2024
Menkominfo ajak masyarakat tidak terhasut hoaks bentrokan massa di Bitung
26 November 2023 12:07 WIB, 2023
Presiden gelar rapat terbatas mengenai perubahan jadwal Pilkada Serentak 2024
04 October 2023 16:45 WIB, 2023
Mengenal Budi Arie, loyalis pemegang kepercayaan Jokowi yang dilantik jadi Menkominfo
17 July 2023 10:52 WIB, 2023
Terpopuler - Politik
Lihat Juga
TNI AU tambah 58 personel ke Natuna perkuat pangkalan udara di wilayah perbatasan
26 January 2026 14:56 WIB
LKBN ANTARA perkuat publikasi percepatan rehabilitasi pascabencana Sumatera
22 January 2026 16:09 WIB
Trump 'murka' ancam tarif 200 persen jika Marcon tak jadi Dewan Perdamaian Gaza
20 January 2026 14:30 WIB