Jasad terbakar di Semarang identik dengan PNS yang dilaporkan hilang

id Tulang jasad terbakar,tes dna, pemkot semarang, pns pemkot semarang

Jasad terbakar di Semarang identik dengan PNS yang dilaporkan hilang

Kapolrestabes Semarang Kombes Pol.Irwan Anwar mengecek temuan tulang dari bagian jasad terbakar di kawasan Marina, Kota Semarang, Rabu (14/9/2022). ANTARA/ I.C.Senjaya

Semarang (ANTARA) - Polisi memastikan hasil pemeriksaan DNA jasad yang ditemukan terbakar di kawasan Marina, Kota Semarang, Jawa Tengah, beberapa waktu lalu identik 100 persen dengan sosok Iwan Budi Paulus, PNS pemkot daerah setempat yang dilaporkan hilang. 

Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol. Iqbal Alqudusy di Semarang, Rabu, mengatakan, kerangka jasad terbakar telah dicocokkan dengan sampel dari kedua anak Iwan Budi lewat pemeriksaan di Puslabfor  Polri.

"Hasilnya identik, sehingga 100 persen jasad tersebut merupakan saudara Iwan Budi," kata dia.

Namun pihaknya belum dapat memastikan penyebab kematiann karena harus menunggu penyelidikan lebih lanjut.

Sebelumnya sesosok jasad ditemukan terbakar bersama sebuah sepeda motor di kawasan Pantai Marina, Kota Semarang, Jawa Tengah, pada Kamis (8/9).

Polisi juga menemukan laptop, papan nama identitas, serta telepon seluler yang diduga milik Iwan Budi Paulus di sekitar lokasi itu.

Kemudian, aparat kepolisian menemukan sejumlah potongan tulang tangan kiri di sekitar lokasi penemuan jasad terbakar di kawasan Marina, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Informasi yang diperoleh wartawan di Semarang, Rabu, menyebutkan lokasi penemuan tulang tersebut tidak jauh dari sekitar titik pembakaran tubuh korban dan sepeda motor saat pertama ditemukan. Tulang yang ditemukan terdiri atas empat potongan dengan bekas terbakar.

Sementara itu, Iwan Budi dilaporkan menghilang sehari sebelum diperiksa sebagai saksi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus Kepolisian Daerah Jateng terkait kasus dugaan korupsi pengalihan aset.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jasad terbakar di Semarang identik PNS pemkot hilang

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE