Apindo Batam harap PLN segera temukan penyebab gangguan listrik

id Listrik padam,PT PLN Batam,Apindo Batam,Batam,Kepri,kepulauan riau,pln batam

Apindo Batam harap PLN segera temukan penyebab gangguan listrik

Sistem kelistrikan di Batam mengalami gangguan sejak Ahad (1/1) hingga hari ini, Senin (2/1). (ANTARA/Yude)

Batam (ANTARA) - Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kota Batam, Kepulauan Riau, berharap PT PLN Batam segera menemukan penyebab gangguan sistem kelistrikan di Batam dan Bintan, Kepri.

“Kita berharap segera cepat ditemukan agar aktivitas dunia usaha dan masyarakat tidak terganggu. Semakin lama pemadaman dilakukan maka akan semakin besar tingkat kerugian yang dialami pelaku usaha dan rumah tangga nantinya,” ujar Ketua Apindo Batam Rafki Rasyid saat dihubungi di Batam, Senin.

Menurutnya, soal gangguan kelistrikan yang terjadi pada awal tahun baru, Ahad (1/1) ini tentunya menjadi pertanda yang kurang baik bagi Batam. Lamanya pemadaman kali ini juga terlalu lama menurutnya, tidak seperti biasanya yang paling lama hanya sekitar dua jam saja.

Baca juga:
Batam targetkan 1,5 juta kunjungan wisman pada 2023

Pemkot Batam galang dana gempa untuk Cianjur Rp2,5 miliar dalam sebulan

Rafki mengatakan, gangguan kelistrikan ini berdampak kepada wisatawan baik dalam negeri maupun luar negeri yang datang untuk berlibur ke Batam.

Tidak hanya itu, ujar dia, padamnya listrik kemarin juga diikuti oleh terputusnya internet dan terganggunya aliran air bersih ke rumah rumah dan industri.

“Cukup banyak pelaku usaha mikro dan kecil yang terganggu akibat pemadaman listrik kemarin. Masyarakat juga mengeluhkan terganggunya aktivitas di rumah selama liburan tahun baru," kata Rafki.

Ia mengusulkan agar pihak PLN Batam bisa memberikan semacam kompensasi terkait ketidaknyamanan yang dihadapi masyarakat dengan insentif, misalnya dengan mendiskon tagihan pelanggan bulan depan.

Baca juga:
Polisi imbau orang tua awasi anak saat berenang di laut

Pemkot sambut kedatangan kunjungan perdana wisman 2023 ke Batam


Dia menyebutkan, kejadian ini harus menjadi bahan evaluasi di masa depan untuk jangan sampai terjadi lagi pemadaman dalam skala luas dan waktu yang lama seperti kemarin sampai saat ini.

“Tidak seperti kemarin yang hampir seluruh area Batam dan Bintan mengalami pemadaman listrik. Waktu pemadaman yang lama juga menunjukkan indikasi kalau penyebab gangguan sulit dicari. Selaku pelanggan, harapan kita PLN Batam memasang sistem yang canggih yang bisa mendeteksi gangguan dalam waktu yang relatif singkat. Jadi gangguan bisa cepat diketahui dan diatasi,” kata Rafki.

Baca juga:
PT PLN lakukan pemulihan bertahap terhadap kelistrikan Batam - Bintan

Kelistrikan Batam-Bintan alami gangguan, sebagian wilayah padam

Imigrasi Batam terbitkan 90 ribu paspor sepanjang 2022

15.530 lansia Batam sudah dapatkan vaksinasi penguat

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE