Logo Header Antaranews Kepri

Kemenangan Manchester City atas Fulham diwarnai drama sembilan gol

Rabu, 3 Desember 2025 06:04 WIB
Image Print
Penyerang Bayer Leverkusen Patrik Schick (kanan) mencetak gol pada pertandingan Liga Champions menghadapi Manchester City di Stadion Etihad, Manchester, Selasa (25/11/2025) waktu setempat. ANTARA/uefa.com/am.

Jakarta (ANTARA) - Drama sembilan gol mewarnai kemenangan Manchester City atas Fulham dengan skor 5-4 pada lanjutan Liga Inggris 2025/2026 di Stadion Craven Cottage, London, Rabu dini hari WIB.

Dikutip dari laman Liga Inggris, Manchester City meraih kemenangan berkat gol dari Erling Haaland (17'), Tijjani Reijnders (37'), Phil Foden (44', 48') dan gol bunuh diri Sander Berge (54').

Sebaliknya Fulham yang tertinggal terlebih dahulu memberika perlawanan dan sempat memperkecil ketertinggalan melalui Emile Smith Rowe (45+2), Alex Iwobi (57') dan Samuel Chukwueze (72', 78').

Hasil itu membuat Man Ciy etapberada diperingkat kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan 28 poin dari 14 laga, sementara Fulham tidak bernajak dari posisi 15 dengan 17 poin.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Drama sembilan gol warnai kemenangan Manchester City atas Fulham



Pewarta :
Editor: Laily Rahmawaty
COPYRIGHT © ANTARA 2026