Pemkot Batam tes cepat COVID-19 di Pasar Mega Legenda

id virus corona batam,rapid tes batam

Pemkot Batam tes cepat COVID-19 di Pasar Mega Legenda

Pemeriksaan tes cepat COVID-19 di Pasar Mega Legenda.

Batam (ANTARA) - Pemerintah Kota Batam, Kepulauan Riau, menggelar tes cepat COVID-19 di Pasar Mega Legenda untuk menelusuri penyebaran virus corona jenis baru di kecamatan yang sudah menjadi zona merah COVID-19 itu.

Camat Batam Kota Aditya Guntur Nugraha di Batam, Kamis mengatakan pemeriksaan tes cepat itu diikuti 90 warga.

Ia mengatakan Tim Gugas Kecamatan bersama petugas puskesmas sengaja melakukan tes cepat COVID-19 kepada pedagang di pasar karena dinilai rentan terpapar virus karena setiap hari bergaul dengan orang yang berbeda.

Sementara itu, berdasarkan tes cepat terhadap 90 warga, lima orang di antaranya menunjukkan hasil reaktif dan 85 lainnya nonreaktif.

Terhadap lima orang yang tes cepatnya reaktif, langsung dilakukan pengambilan sampel untuk pemeriksaan PCR.

"Lima orang ini bukan pedagang, tapi warga sekitar," kata dia.

Ia menjelaskan, tes cepat merupakan pemeriksaan awal, sehingga seluruh warga yang hasilnya reaktif harus melakukan pemeriksaan lanjutan, swab PCR.

Camat meminta warga tidak panik dengan hasil tes cepat.

Warga diminta tetap melakukan anjuran pemerintah untuk menjaga jarak, mengenakan masker, dan cuci tangan dengan sabun.

Sementara itu hingga kini di Batam tercatat total 50 orang pasien terkonformasi positif COVID-19, 27 orang di antaranya sembuh, 7 orang meninggal dan 16 lainnya dalam perawatan di sejumlah rumah sakit rujukan di pulau utama.

Untuk pasien positif COVID-19 yang ditangani RS Khusus Infeksi Pulau Galang sebanyak 29 orang ABK KM Kelud, 28 di antaranya sembuh dan seorang lainnya masih dalam perawatan.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE