Keindahan Tersembunyi di Pulau Abang Batam

id Artikel Mahasiswa Umrah

Keindahan Tersembunyi di Pulau Abang Batam

Pulau Abang - Kota Batam (HO)

Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia yang memiliki puluhan ribu pulau di dalamnya, terdapat  17.508 pulau yang terverifikasi pada tingkat nasional dan memiliki keindahan alam yang menakjubkan. Salah satunya yaitu Kota Batam. Apa yang Anda ketahui tentang Batam? Tentu terbesit di benak kota industri yang super sibuk dengan berbatasan negara Singapura atau Anda langsung kepikiran alat elektronik dengan harga yang miring. 

Namun, ternyata kota Batam lebih dari itu. Batam meiliki sejuta keindahan alam yang tersembunyi, apakah itu?

Inilah dia Pulau Abang, pulau kecil yang terletak di kecamatan Galang, Kota Batam dengan luas 10 kilometer persegi. Pulau abang sangat terkenal dengan air lautnya yang jernih dan bewarna biru. Keindahan bahari yang disajikan Pulau Abang tak kalah cantik dan layak untuk disandingkan dengan Bunaken di daerah Manado dan Raja Ampat. Hal ini menjadikan alasan Pemerintah Kota Batam menetapkan Pulau Abang sebagai kawasan konservasi bagi ekosistem laut.

Pulau Abang menghipnotis setiap pengunjung yang berkunjung kesana. Ketika pertama kali menginjakkan kaki di pulau ini mata kita langsung dimanjakan dengan panorama hamparan pasir putih nan asri dan laut biru yang jernih. Selain pantainya, ada juga spot snorkeling yang tidak boleh kita lewatkan ketika berkunjung ke Pulau Abang. Jangan heran saat mulai menyelam ke dalam laut, karena beragam jenis ikan akan menyapa dan mengelilingimu saat snorkeling.

Selain itu, air yang jernih nan biru membuat kita betah berlama-lama ketika snorkeling. Jika kamu belum puas dengan satu spot snorkeling, tenang, Pulau Abang menawarkan beberapa spot snorkeling  yang indah dan wajib ditelusuri. Berbagai jenis ikan warna-warni yang cantik dapat kamu temukan di sana seperti ikan nemo alias ikan badut atau clown fish lengkap dengan rumahnya yang berwarna-warni.

Berbagai biota lain dapat kita jumpai di sana. Seperti kuda laut, bulu babi, kerang, ubur-ubur, kepiting, dan banyak lagi. Selain itu, Pulau Abang juga menyajikan pemandangan terumbu karang yang indah dan alami. Di Pulau Abang, terdapat spesies terumbu karang langka yaitu blue coral. Terumbu karang ini hanya dapat tumbuh pada perairan yang jernih dan bersih. Tak salah jika keindahan biota laut menjadi satu kesatuan yang harus dilestarikan.

Ketika snorkeling, kita dilarang merusak terumbu karang. Kita dapat mengeskplor dan menikmati Pulau Abang. Fasilitas yang disajikan di pulau Abang masih terbilang minim. Namun di pulau ini terdapat penginapan bagi Anda yang berencana untuk menginap dan terdapat beberapa warung yang menjajakan berbagai makanan berat maupun ringan. 
Rismeita Adela
Mahasiswa Universitas Maritim Raja Ali Haji
Saat liburan kegiatan berfoto menjadi sesuatu yang wajib dilakukan. Pulau Abang memiliki banyak spot foto yang bagus. Anda dapat berfoto dengan pemandangan hamparan pasir putih dihiasi dengan jajaran nyiur kelapa serta hamparan laut biru dibelakangnya. Tidak hanya itu, kita juga dapat berfoto di bawah laut bersama hewan-hewan laut yang bewarna-warni serta terumbu karang yang memukau. Hasil foto dapat langsung di cetak dan kita dapat meminta softcopy.

Untuk menikmati keindahan Pulau Abang banyak aktivitas yang dapat Anda lakukan selain snorkeling maupun diving. Jika Anda tidak ingin berbasah-basahan, Anda bisa bersantai di tepi pantai atau berkeliling menaiki perahu karena keindahan bawah laut seperti ikan dan terumbu karang yang warna-warni dapat terlihat dari atas perahu.

Selain itu, Pulau Abang menyimpan cerita sejarah yang menarik yang dapat ditelusuri oleh wisatawan. Yaitu kisah tentang perjuangan Raja Tek dan Raja Teleng yang merupakan anak-anak dari Raja Kerjaan Penyengat yang menjadi awal kehidupan di Pulau Abang. Dikenal dengan wisata baharinya yang memukau, tak jarang wisatawan mancanegara datang berkunjung ke Pulau Abang untuk menikmati keindahan alam.

Jika Anda berencana untuk berlibur ke kota Batam dan mengunjungi Pulau Abang, ada berbagai tips yang harus anda ketahui. Saat Anda hendak berkunjung ke Pulau Abang, Anda harus memerhatikan kondisi cuaca agar perjalanan Anda tidak sia-sia. Cuaca yang bagus untuk menyelam biasanya terjadi diantara bulan Maret hingga Agustus atau pada bulan September hingga November. Selain bulan itu, sangat tidak dianjurkan bagi Anda untuk menyelam karena cuaca yang tidak mendukung.
Anda juga dapat berkunjung ke Pulau Abang kapan saja karena perahu untuk menyeberang tersedia setiap 30 menit sekali. Batam terhubung dengan pulau-pulau lainnya dengan jembatan Barelang (Batam-Rempang-Galang) yang menjadikan jembatan ini sebagai ikon kota Batam yang merupakan jembatan 1. Membutuhkan waktu 2 jam perjalanan dari Batam menuju jembatan 6 untuk kamu sampai di pelabuhan yang terdapat kapal-kapal kecil yang siap mengantarkanmu ke Pulau Abang. 

Sesampainya disana terdapat rumah penduduk yang dijadikan sebagai tempat menaruh barang bawaaan. Kamu perlu melakukan perjalanan dari Batam sekitar 2 jam menuju jembatan 6. 
Pulau Abang tidak memberlakukan tiket masuk, Anda hanya cukup mengeluarkan biaya untuk menyewa berbagai fasilitas yang akan anda gunakan. 

Atau Anda dapat memesan paket wisata yang ditawarkan pulau ini dengan harga 260.000 per orang yang sudah termasuk perjalanan pergi-pulang pulau Batam, makan siang, snack dan snorkeling. Bagi Anda yang berencana untuk berlibur, Pulau Abang wajib masuk list tempat wisata yang Anda kunjungi bersama keluarga tercinta.

Keterangan : Isi dan maksud tulisan sepenuhnya tanggung jawab penulis, bukan tanggung jawab redaksi

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE