Tangerang (ANTARA) - Marshel Widianto menyatakan mundur sebagai bakal calon (bacalon) Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) pada Pilkada 2024.

Keputusan tersebut diambil oleh Marshel di Tangerang Selatan, Rabu, setelah Partai Gerindra secara resmi menarik pencalonan terhadap Ahmad Riza Patria sebagai bakal calon walikota.

Marshel juga menegaskan bahwa dirinya saat ini telah memberikan dukungan kepada pasangan baru yakni Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan sebagaimana telah didukung Gerindra dalam pencalonan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan.

Baca juga: KPU Batam sebut satu lagi calon kepala daerah akan daftar Kamis

"Hari ini saya mewakili Partai Gerindra dan juga Pak Ahmad Riza Patria serta saya sendiri ingin menyatakan dukungan penuh kepada pasangan Benyamin-Pilar untuk Pilkada Tangsel," kata Marshel di Tangerang.

Dia mengungkapkan, jika dukungan kepada pasangan Benyamin-Pilar ini bukan berarti bentuk keberhentian perjuangan dirinya dalam mengikuti kontestasi di dunia politik.

"Ini bukan berarti perjalanan saya bersama Pak Riza sia-sia. Dan selama ini kami mendapatkan banyak aspirasi dari masyarakat, dan hal itu akan saya titipkan kepada pak Benyamin-Pilar yang akan menjadi walikota-wakil walikota Tangsel," kata dia.

Baca juga: Rudi-Rafiq diusung tiga partai daftar pilkada ke KPU Kepri

Sebelumnya, Partai Gerindra resmi menarik pencalonan terhadap Ahmad Riza Patria sebagai bakal calon wali kota pada Pilkada Tangerang Selatan (Tangsel) 2024 sebab mantan wakil gubernur Jakarta itu akan mendapat penugasan khusus di luar kabinet.

"Bahwa Ariza Patria akan ada penugasan khusus dari partai di luar kabinet yang akan diemban sehingga ditarik pencalonannya dari Pilkada Tangsel," kata Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco kepada wartawan di Jakarta, Rabu.

Dia mengatakan bahwa tugas khusus yang akan diemban oleh Riza Patria yakni terkait urusan di luar kabinet pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mendatang.

"Tugas khusus yang akan diberikan kepada Ariza tidak terkait dengan pilkada," kata dia.

Baca juga:
KPU Batam tetapkan RSBP untuk periksa kesehatan pasangan calon pada Pilkada

KPU Kepri: Berkas pendaftaran Ansar-Nyanyang lengkap



 

Pewarta : Azmi Syamsul Ma'arif
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2024