Epidemi Hepatitis A meluas di lokasi pengungsian di Jalur Gaza

id Hepatitis A,pengungsian,Gaza,Israel

Epidemi Hepatitis A meluas di lokasi pengungsian di Jalur Gaza

Arsip foto - Tempat penampungan pengungsi warga Palestina di kota Rafah, Jalur Gaza selatan (8/12/2023). ANTARA/Xinhua/Rizek Abdeljawad/aa.

Kota Gaza, Palestina (ANTARA) - Epidemi Hepatitis A di Jalur Gaza meluas akibat kepadatan di daerah pengungsian, kata Kementerian Kesehatan pada Rabu waktu setempat.

Kemenkes memperingatkan bahwa pemeriksaan darah lengkap (CBC) dapat ditangguhkan kapan saja karena bahan yang diperlukan tidak memadai, tetapi pihak kementerian tidak memberikan penjelasan lebih lanjut.

Kondisi yang dihadapi para pengungsi diperparah dengan tidak adanya toilet dan fasilitas sanitasi serta penumpukan sampah di dekat tenda-tenda yang baru dibangun.

Situasi mengerikan itu dibayangi oleh kelangkaan air di kamp-kamp pengungsi sebab banyak pengungsi yang berusaha keras melindungi dirinya dari dampak polusi dan kondisi yang kurang higienis.

Hepatitis A adalah virus yang ditularkan melalui makanan dan air yang terkontaminasi atau kontak langsung dengan seseorang yang terinfeksi.




Sumber: Anadolu

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Epidemi Hepatitis A meluas dalam lokasi pengungsian di Gaza

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE