Kairo (ANTARA) - Para menteri luar negeri dari Mesir, Yordania, Arab Saudi, Qatar dan Uni Emirat Arab menyerukan agar semua penyeberangan perbatasan antara Israel dan Jalur Gaza dibuka, demikian dikatakan Kementerian Luar Negeri Mesir pada Kamis (21/3).
Kairo menjadi tuan rumah bagi para diplomat negara Arab tersebut dan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken pada sehari sebelumnya.
Baca juga: Alhamdulillah, 50.000 warga Palestina tarawih di Masjid Al-Aqsa, meski dibatasi Israel
“Partisipan menekankan prioritas untuk mencapai gencatan senjata segera dan komprehensif, menambah pengiriman bantuan kemanusiaan, membuka semua penyeberangan perbatasan antara Israel dan Jalur Gaza dan mengatasi hambatan yang dilakukan Israel,” tulis Kemenlu Mesir melalui media sosial.
Pertemuan mereka juga mencatat perlunya mendukung misi UNRWA PBB di Jalur Gaza dan menyatakan penolakan terhadap upaya pemukiman kembali warga Palestina di luar wilayah mereka.
Sumber: Sputnik
Baca juga: Menlu AS tiba di Arab Saudi untuk hadiri pembicaraan mengenai gencatan senjata Gaza
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Negara Arab desak semua penyeberangan perbatasan Israel-Gaza dibuka
Berita Terkait
Perayaan Natal di Palestina akan dibatasi karena serangan dari Israel
Minggu, 24 November 2024 8:24 Wib
Polres Natuna tanam sebanyak 6.000 bibit jagung dukung Asta Cita Presiden
Kamis, 21 November 2024 9:12 Wib
Arti selebrasi tutup mulut Marselino Ferdinan saat cetak gol ke Arab Saudi
Rabu, 20 November 2024 6:15 Wib
Timnas Indonesia menang 2-0 dari Arab Saudi
Selasa, 19 November 2024 21:25 Wib
Baznas akan bangun masjid, sekolah, dan rumah sakit di Gaza
Selasa, 19 November 2024 15:47 Wib
Ernando Ari: Serangan balik Arab Saudi harus diwaspadai Indonesia
Selasa, 19 November 2024 9:05 Wib
Pratinjau Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba menjawab keraguan
Selasa, 19 November 2024 8:20 Wib
Shin Tae-yong percaya pada kemampuan pemainnya saat hadapi Arab Saudi,
Selasa, 19 November 2024 5:37 Wib
Komentar