Pemkab Natuna kampanyekan aksi bergizi kepada pelajar

id Anemia ,Stunting ,Dinkes,Remaja,Aksi bergizi,Pil tambah darah,Hemoglobin,kepri,natuna,dinas kesehatan natuna,dinkes natuna,cegah stunting

Pemkab Natuna kampanyekan aksi bergizi kepada pelajar

Foto bersama kampanyekan aksi bergizi kepada para pelajar. (ANTARA/HO-Pemkab Natuna)

Natuna (ANTARA) -
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, Provinsi Kepulauan Riau mengkampanyekan aksi bergizi kepada para pelajar di daerah setempat.
 
Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Natuna Wan Asrul di Natuna, Kamis mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan di SMPN 1 Bunguran Selatan pada Kamis (20/6).
 
Pelajar yang mengikuti kegiatan tersebut berasal dari SMPN 1 Bunguran Selatan dan SMAN 1 Bunguran Selatan. Pada kegiatan tersebut kata dia, pihaknya melaksanakan beberapa kegiatan yakni, sosialisasi kesehatan, pemberian tablet zat besi (FE) ke pelajar perempuan dan pengecekan hemoglobin (HB).
 
Tujuannya adalah untuk mencegah terjadinya anemia dan untuk menekan angka stunting di masa depan.

Dia mengatakan, anemia merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat di Indonesia, yang dapat dialami oleh semua kelompok umur mulai dari balita, remaja, ibu hamil sampai usia lanjut.
 
Baca juga: Lanud RSA Natuna gelar lomba menulis berita untuk jurnalis perbatasan
 
"Kegiatan ini bertujuan untuk pencegahan anemia serta meningkatkan pengetahuan bagi remaja putri tentang pentingnya asupan zat besi di usia remaja," ucap dia.
 
Ia menambahkan, pencegahan stunting harus dimulai dari para pelajar atau generasi muda, pasalnya mereka merupakan calon orang tua.
 
Menurut dia, pelajar yang sudah mendapat ilmu pengetahuan terkait cara hidup sehat dan dampaknya bagi kehidupan, maka akan memperkecil kemungkinan terjadinya stunting pada keturunan para pelajar tersebut.
 
Ia berharap kegiatan tersebut memberikan dampak kepada pertumbuhan para pelajar dan keturunannya di masa akan datang.
 
"Tentunya, kegiatan ini dimaksudkan agar pelajar putri mampu memberikan edukasi lanjut kepada kawan-kawan lainnya yang tidak mengikuti kegiatan ini secara langsung," imbuh dia.

Baca juga: Polda Kepri gelar tanding gasing di Natuna

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE