Lanud RSA Natuna gelar lomba menulis berita untuk jurnalis perbatasan

id Danlanud RSA Award 2024,Lomba karya tulis jurnalistik ,Lomba menulis berita ,Natuna

Lanud RSA Natuna gelar lomba menulis berita untuk jurnalis perbatasan

Suasana rapat persiapan Danlanud RSA Aweds 2024 (ANTARA/HO-Lanud RSA Natuna)

NATUNA (ANTARA) -
Pangkalan TNI Angkatan Udara Raden Sadjad (Lanud RSA) Natuna, Kepulauan Riau menggelar lomba menulis berita untuk jurnalis perbatasan, guna mengapresiasi kinerja para jurnalis di daerah setempat.
 
Komandan Lanud RSA Kolonel Pnb Dedy Iskandar saat memimpin rapat melalui dalam jaringan (Daring) yang dipantau dari Natuna, Rabu mengatakan lomba tersebut dikemas dalam program Danlanud RSA Awards 2024 dalam rangka hari bakti ke-77 TNI AU. Lomba dimulai 19 Juni hingga 7 Juli 2024.
 
Ia mengatakan, berita yang dipublikasikan oleh para jurnalis di Natuna telah berdampak positif bagi TNI AU khususnya Lanud RSA.
 
"Berita yang pernah dibuat oleh rekan-rekan dicatat dan masuk dalam tren positif Markas Besar TNI AU," ucap dia.

Baca juga: Polres Natuna gelar sunatan massal gratis untuk anak-anak perbatasan
 
Ia mengaku bangga dan mengucapkan terima kasih kepada para para jurnalis yang telah banyak membantu pihaknya memberitakan kegiatan Lanud RSA.
 
"Saya harap kedepannya akan lebih banyak berita positif yang ditulis oleh rekan-rekan media," ujar dia.
 
Ia menambahkan, lomba tersebut juga dalam rangka memotivasi para jurnalis di Natuna agar lebih bersemangat dalam menulis dan memberikan informasi kepada masyarakat.
 
"Untuk lomba karya tulis jurnalistik ini, dibuat khusus untuk wartawan Natuna atau wartawan yang berdomisili di Natuna," katanya.

Baca juga: Basarnas Natuna kawal peserta West Sumatera Internasional Yacht Rally
 
Ia menambahkan selain lomba menulis berita, pada program Danlanud Awards tersebut, mereka juga menggelar perlombaan fotografi.
 
Ia berharap dengan adanya lomba tersebut Lanud RSA Natuna lebih dikenal khalayak ramai.
 
"Ada dua lomba yang kita buat, yang pertama lomba karya tulis jurnalistik (feature) yang kedua lomba fotografi. Lomba fotografi dibuka untuk umum (berdomisili Natuna)," imbuh dia.

Baca juga: TNI AU dekat tanpa sekat dengan warga di wilayah perbatasan

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE