Satgas Pangan Polda Kepri memperketat pengawasan peredaran MinyaKita

id minyakkita, takaran minyak kita, satgas pangan, polda kepri, kepualaun riau,kepri,batam,peredaran minyakita,minyakita

Satgas Pangan Polda Kepri memperketat pengawasan peredaran MinyaKita

Tim Satgas Pangan Polda Kepri mengecek takaran MinyakKita di pasar di Kota Batam, Selasa (12/3/2025). (ANTARA/HO-Polda Kepri)

Batam (ANTARA) - Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Kepri memperketat pengawasan peredaran MinyakKita di pasaran guna mencegah kasus pengurangan volume isi minyak subsidi tersebut.

“Iya (perketat pengawasan) setiap minggu Satgas Pangan turun ke lapangan untuk mengecek,” kata Wakasatgas Pangan Polda Kepri AKBP Ruslaeni dikonfirmasi di Batam, Sabtu.

Dia menyebut, Satgas Pangan Polda Kepri telah bergerak turun ke pasar-pasar dan swalayan untuk mengecek volume isi MinyakKita di Kota Batam.

Tidak hanya di Kota Batam, satgas pangan polres jajaran juga turun di wilayah masing-masing melakukan pengecekan, seperti Polres Lingga, Polres Anambas, Polres Karimun, Polres Tanjungpinang dan Polres Bintan.

Sementara itu, Satgas Pangan Polda Kepri melakukan pengecekan MinyakKita di sejumlah tempat di Kota Batam, yakni Pasar Mitra 1, Swalayan Galaxy, Pasar Mega Legenda, dan Swalayan BPS.

Hasil pengecekan kata dia, MinyakKita yang beredar dalam kemasan isi ulang terdiri atas 1 liter dan 2 liter.

Produsen MinyakKita berasal dari PT Synergy Oil Nusantara Batam, PT Sinarmas, PT Able Compdities Indonesia Medan.

Sementara itu, distributor MinyakKita terhadap tokoh berasal dari PT Wenindo Ekspres Kencana, PT Batam Jaya Mandiri, PT Panca Mitra Niaga.

Tim Satgas Pangan melakukan pengecekan dengan cara mengukur takaran volumen MinyakKita isi 1 liter dan 2 liter menggunakan alat ukur bejana 1 liter.

Hasil pengukuran didapati hasil yaitu sesuai takaran dan bahkan melebihi takaran 1 liter dengan batas toleransi 0,3 persen.

“Untuk pelanggaran sementara tidak ada, MinyakKita hasil takaran di lapangan sesuai dengan apa yang tertera di bungkus kemasan,” kata Ruslaeni.

Baca juga:
Satgas Pangan Anambas awasi peredaran MinyaKita di pasar

Polres Natuna pastikan isi MinyaKita pada kemasan plastik sesuai takaran

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE