Polres Lingga intensifkan patroli dan imbau waspada banjir Rob

id banjir rob, fenomena fase perigee, polres lingga, banjir pesisir, kabupaten lingga, kepri, bmkg

Polres Lingga intensifkan patroli dan imbau waspada banjir Rob

Personel Polsek Daik Lingga, Polres Kabupaten Lingga berpatroli di Kelurahan Daik dalam warga waspada banjir Rob di lingkungan pemukiman warga pesisir, Selasa (6/1/2026). ANTARA/HO-Polres Lingga

Batam (ANTARA) - Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Lingga, Polda Kepulauan Riau mengintensifkan patroli dan imbauan waspada banjir pesisir (Rob) di Kecamatan Daik Lingga, Selasa.

Kapolres Kabupaten Lingga AKPB Pahala Martua Nababan dalam keterangannya dikonfirmasi di Batam, Selasa, mengatakan personel Polsek Daik Lingga melakukan patroli di sejumlah kampung di antaranya Kampung Bugis, Kampung Cina, dan Kampung Gelam.

"Kehadiran personel Polri di tengah masyarakat merupakan bentuk pelayanan dan kepedulian dalam menjaga keselamatan serta ketertiban masyarakat, khususnya pada situasi cuaca dan pasang air laut yang tidak menentu," kata Pahala.

Dalam pelaksanaannya, personel menyusuri rute patroli di Kelurahan Daik sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi banjir rob yang dapat meningkat sewaktu-waktu.

Selain itu, masyarakat juga diingatkan untuk selalu berhati-hati saat berkendaraan, mengingat kondisi jalan yang sempat tergenang air dan dapat membahayakan keselamatan pengguna jalan.

"Kami mengimbau masyarakat yang tinggal di wilayah pesisir agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap banjir rob, menjaga keselamatan diri dan keluarga, serta segera melaporkan kepada pihak kepolisian apabila terjadi situasi darurat," ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Daik Lingga AKP Maison Safri menyampaikan hasil patroli, situasi kamtibmas di wilayah Kelurahan Daik terpantau dalam keadaan aman dan kondusif.

Menurut dia, aktivitas masyarakat sempat terganggu akibat genangan air yang menghambat akses jalan, namun masih dapat dilalui.

Baca juga: Kantor wilayah Imigrasi Kepri lantik 8 pejabat struktural di Imigrasi Ranai

Berdasarkan pemantauan di lapangan, lanjut dia, air mulai berangsur surut dan jalan raya sudah tidak lagi tergenang pada siang harinya.

Polsek Daik Lingga juga mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi tindak kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) serta mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.

Masyarakat dapat menghubungi layanan kepolisian call center 110 apabila membutuhkan bantuan kepolisian atau menemukan kejadian yang memerlukan kehadiran petugas.

"Polri hadir untuk memberikan rasa aman dan memastikan aktivitas masyarakat tetap berjalan dengan tertib dan kondusif," kata Maison.

Terpisah, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas I Hang Nadim Batam telah menerbitkan peringatan dini waspada banjir rab selama periode 1-9 Januari 2026.

Banjir rob karena adanya fenomena Fase Perigee yang terjadi pada tanggal 2 Januari dan bulan purnama pada tanggal 3 Januari 2026.

Berdasarkan pantauan data water level dan prediksi pasang surut, masyarakat pesisir pantai diimbau waspada adanya fenomena banjir rob di beberapa wilayah seperti Kabupaten Lingga, Kota Batam, Kabupaten Karimun, Kabupaten Bintan, dan Kota Tanjungpinang.

Potensi banjir rob secara umum berdampak pada aktivitas masyarakat di sekitar pelabuhan dan pesisir, seperti aktivitas bongkar muat di pelabuhan, aktivitas pemukiman pesisir, serta aktivitas tambak garam dan perikanan darat.


Baca juga: BPBD sebut indeks Ketahanan Daerah terhadap bencana di Natuna meningkat

Baca juga: Pemkab Natuna berhentikan ASN pelaku pencabulan anak


Pewarta :
Uploader: Nadilla
COPYRIGHT © ANTARA 2026


Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE