Kunjungi Rocky Gerung, Gibran pastikan tak ada "cebong-kampret"
Sabtu, 24 September 2022 14:56 WIB
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka berfoto bersama pengamat politik Rocky Gerung di Sentul, Jawa Barat, Jumat (23/9/2022). (ANTARA/HO-Dokumentasi Gibran Rakabuming Raka)
Solo (ANTARA) - Gibran Rakabuming, putra pertama Presiden Jokowi memastikan tidak akan ada lagi istilah "cebong" dan "kampret" usai dirinya mengunjungi kediaman pengamat politik Rocky Gerung di Sentul, Jawa Barat, Jumat (23/9).
Saat dikonfirmasi di Surakarta, Sabtu, Gibran mengatakan kunjungannya ke rumah aktivis yang kerap mengkritisi pemerintahan Jokowi itu tidak ada ketegangan, melainkan diskusi santai antara dirinya dan Rocky Gerung.
"Main aja. Kita semua saudara, sudah tidak ada lagi (istilah) cebong, kampret, dan lain-lain," kata Wali Kota Surakarta itu.
Gibran mengakui pertemuan itu banyak diisi dengan diskusi.
"(Membahas) human genome, social movement, dll," kata dia.
Ditanya soal kemungkinan keduanya membuat proyek bersama, Gibran mengatakan tidak ada rencana apa pun yang dibuat dalam pertemuan tersebut. Termasuk soal pembahasan politik, Gibran juga enggan memberikan banyak keterangan.
"Ngobrol santai saja," kata dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Gibran pastikan tak ada "cebong-kampret" usai kunjungi Rocky Gerung
Saat dikonfirmasi di Surakarta, Sabtu, Gibran mengatakan kunjungannya ke rumah aktivis yang kerap mengkritisi pemerintahan Jokowi itu tidak ada ketegangan, melainkan diskusi santai antara dirinya dan Rocky Gerung.
"Main aja. Kita semua saudara, sudah tidak ada lagi (istilah) cebong, kampret, dan lain-lain," kata Wali Kota Surakarta itu.
Gibran mengakui pertemuan itu banyak diisi dengan diskusi.
"(Membahas) human genome, social movement, dll," kata dia.
Ditanya soal kemungkinan keduanya membuat proyek bersama, Gibran mengatakan tidak ada rencana apa pun yang dibuat dalam pertemuan tersebut. Termasuk soal pembahasan politik, Gibran juga enggan memberikan banyak keterangan.
"Ngobrol santai saja," kata dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Gibran pastikan tak ada "cebong-kampret" usai kunjungi Rocky Gerung
Pewarta : Aris Wasita
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Golkar undang Rocky Gerung di peluncuran buku "Jalan Tengah Golongan Karya"
26 February 2024 17:02 WIB, 2024
Bareskrim periksa sejumlah saksi terkait kasus penyebaran hoaks Rocky Gerung
20 November 2023 14:25 WIB, 2023
PDI Perjuangan respons bacaleg labrak Rocky Gerung di Bareskrim Polri
09 September 2023 15:17 WIB, 2023
Bareskrim Polri minta klarifikasi Rocky Gerung terkait berita bohong Senin ini
04 September 2023 8:31 WIB, 2023
Terpopuler - Politik
Lihat Juga
TNI AU tambah 58 personel ke Natuna perkuat pangkalan udara di wilayah perbatasan
26 January 2026 14:56 WIB
LKBN ANTARA perkuat publikasi percepatan rehabilitasi pascabencana Sumatera
22 January 2026 16:09 WIB
Trump 'murka' ancam tarif 200 persen jika Marcon tak jadi Dewan Perdamaian Gaza
20 January 2026 14:30 WIB