Indonesia cari jalan salurkan bantuan ke Palestina
Senin, 1 April 2024 21:00 WIB
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (tengah) didampingi pimpinan MPR RI saat memberikan keterangan pers di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (1/4/2024). (ANTARA/Fauzi Lamboka)
Jakarta (ANTARA) - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyatakan Indonesia terus mencari jalan, untuk dapat menyalurkan bantuan kepada warga Palestina.
"Kami terus mencari jalan, agar bantuan kemanusiaan ini dapat terus dilakukan melalui berbagai macam cara," katanya di Jakarta, Senin.
Menurut dia, saat ini berbagai bantuan kemanusiaan yang disalurkan ke Palestina, terus dihambat oleh pihak Israel. Kata dia, Indonesia terus konsisten untuk mendukung bangsa Palestina.
"Dukungan masyarakat Indonesia untuk bersatu dengan pemerintah, dalam memperjuangkan dan membantu bangsa Palestina," katanya menegaskan.
Retno Marsudi hadir dalam kegiatan silaturahmi dan buka puasa bersama Pimpinan MPR RI serta perwakilan imam Palestina.
"Silaturahmi ini sangat penting untuk memperkuat kembali komitmen mendukung perjuangan bangsa Palestina," katanya.
Lanjut dia, perjuangan untuk bangsa Palestina sama sekali tidak mudah, jalan yang harus ditempuh akan sangat berat dan masih akan berat.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menlu: Indonesia cari jalan untuk salurkan bantuan ke Palestina
"Kami terus mencari jalan, agar bantuan kemanusiaan ini dapat terus dilakukan melalui berbagai macam cara," katanya di Jakarta, Senin.
Menurut dia, saat ini berbagai bantuan kemanusiaan yang disalurkan ke Palestina, terus dihambat oleh pihak Israel. Kata dia, Indonesia terus konsisten untuk mendukung bangsa Palestina.
"Dukungan masyarakat Indonesia untuk bersatu dengan pemerintah, dalam memperjuangkan dan membantu bangsa Palestina," katanya menegaskan.
Retno Marsudi hadir dalam kegiatan silaturahmi dan buka puasa bersama Pimpinan MPR RI serta perwakilan imam Palestina.
"Silaturahmi ini sangat penting untuk memperkuat kembali komitmen mendukung perjuangan bangsa Palestina," katanya.
Lanjut dia, perjuangan untuk bangsa Palestina sama sekali tidak mudah, jalan yang harus ditempuh akan sangat berat dan masih akan berat.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menlu: Indonesia cari jalan untuk salurkan bantuan ke Palestina
Pewarta : Fauzi
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Retno Marsudi resmi menjadi Utusan Khusus Sekjen PBB untuk Urusan air
01 November 2024 9:59 WIB, 2024
Menlu RI: Mitigasi iklim dunia pastikan kelangsungan negara kepulauan
26 September 2024 11:30 WIB, 2024
Indonesia menggalang solidaritas Palestina dalam pertemuan bilateral
24 September 2024 10:20 WIB, 2024
Indonesia kirim peralatan medis dan obat-obatan untuk Palestina, Sudan
03 April 2024 13:13 WIB, 2024
Indonesia menolak pernyataan PM Israel yang menentang pembentukan negara Palestina
24 January 2024 7:53 WIB, 2024