Menlu Retno terima Medali Emas Kemerdekaan Pers dari PWI

id Menlu retno marsudi,persatuan wartawan indonesia,PWI,hari pers nasional,Menteri Luar Negeri ,Medali Emas Kemerdekaan Pers,Hari Pers

Menlu Retno terima Medali Emas Kemerdekaan Pers dari PWI

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat ditemui di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (6/2/2024). (ANTARA/Mentari Dwi Gayati)

Jakarta (ANTARA) - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menerima penghargaan Medali Emas Kemerdekaan Pers dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) pada puncak peringatan Hari Pers Nasional di Jakarta, Selasa (20/2).

Penghargaan itu diperoleh atas peran Retno Marsudi, sebagai pimpinan Kementerian Luar Negeri, dalam terus mendorong peningkatan kualitas jurnalisme Indonesia, termasuk melalui penyelenggaraan Adam Malik Awards (AMA).

“Selain itu, menurut Ketua Umum PWI Hendri CH Bangun, penghargaan diberikan kepada Menlu Retno atas kontribusi besar sebagai ‘Srikandi’ diplomasi Indonesia,” kata Kemlu RI melalui keterangan tertulisnya.

Menlu Retno juga dinilai berhasil membawa diplomasi Indonesia menjadi semakin bermartabat dan mendunia, seperti melalui keberhasilan Indonesia dalam menjalankan Presidensi G20 pada 2022, serta saat memegang Keketuaan ASEAN pada 2023, dan aktif menyuarakan isu Palestina.

Medali Emas Kemerdekaan Pers diterima oleh Wakil Menteri Luar Negeri Pahala Nugraha Mansury, mengingat Menlu Retno sedang berada dalam perjalanan dari Doha menuju Rio De Janeiro, Brazil.

Baca juga:
Pemkot Batam gelar pasar murah jelang Ramadhan

Imigrasi Ranai lakukan sosialisasi layanan E-Paspor bersama RRI Ranai

Pemkot Batam ubah aturan tarif parkir "drop off"


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menlu Retno terima penghargaan Medali Emas Kemerdekaan Pers dari PWI

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE