Bawaslu Natuna awasi perekrutan PPK-PPS
Jumat, 10 Mei 2024 18:49 WIB
Komisioner Bawaslu Natuna Sudarsono (kanan berdiri) saat melakukan pengawasan seleksi kompetensi PPK secara tertulis, di Natuna, beberapa waktu lalu. ANTARA/HO-KPU Natuna.
Natuna (ANTARA) - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, mengawasi proses rekrutmen calon petugas badan ad hoc panitia pemilihan kecamatan (PPK) dan panitia pemungutan suara (PPS) pilkada 2024 yang dilakukan oleh KPU di daerah itu.
Ketua Bawaslu Kabupaten Natuna Siswandi saat dihubungi dari Natuna, Jumat, mengatakan pihaknya mengirimkan perwakilan, baik komisioner maupun staf Bawaslu untuk mengawasi setiap proses rekrutmen badan ad hoc tersebut..
"Saya baru pulang dari Kecamatan Pulau Laut dalam rangka mengawasi proses perekrutan anggota PPK," ucap dia.
Dia mengatakan pengawasan tersebut dilakukan guna memastikan proses rekrutmen berjalan dengan tertib atau sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan.
"Sampai sejauh ini, tim kami belum menemukan adanya kegiatan-kegiatan yang keluar dari ketentuan," ujar dia.
Secara terpisah, Ketua KPU Kabupaten Natuna Kusnaidi mengatakan pihaknya sudah menyelesaikan tahapan uji kompetensi melalui Computer Assisted Test (CAT) dan tertulis.
"Senin, saya ke Pulau Serasan, sekarang kami melakukan tes wawancara. Tanggal 16 Mei ini anggota PPK sudah harus dilantik," ucap dia.
Dia mengatakan, saat ini pihaknya juga tengah melakukan perekrutan anggota PPS.
"Proses perekrutan anggota PPS sedang berjalan, dan kami pastikan proses perekrutan secara terbuka dan transparan," ujarnya.
Dia berharap seluruh tahapan pilkada 2024 dapat berjalan dengan lancar, aman dan damai.
Ketua Bawaslu Kabupaten Natuna Siswandi saat dihubungi dari Natuna, Jumat, mengatakan pihaknya mengirimkan perwakilan, baik komisioner maupun staf Bawaslu untuk mengawasi setiap proses rekrutmen badan ad hoc tersebut..
"Saya baru pulang dari Kecamatan Pulau Laut dalam rangka mengawasi proses perekrutan anggota PPK," ucap dia.
Dia mengatakan pengawasan tersebut dilakukan guna memastikan proses rekrutmen berjalan dengan tertib atau sesuai dengan prosedur yang telah ditentukan.
"Sampai sejauh ini, tim kami belum menemukan adanya kegiatan-kegiatan yang keluar dari ketentuan," ujar dia.
Secara terpisah, Ketua KPU Kabupaten Natuna Kusnaidi mengatakan pihaknya sudah menyelesaikan tahapan uji kompetensi melalui Computer Assisted Test (CAT) dan tertulis.
"Senin, saya ke Pulau Serasan, sekarang kami melakukan tes wawancara. Tanggal 16 Mei ini anggota PPK sudah harus dilantik," ucap dia.
Dia mengatakan, saat ini pihaknya juga tengah melakukan perekrutan anggota PPS.
"Proses perekrutan anggota PPS sedang berjalan, dan kami pastikan proses perekrutan secara terbuka dan transparan," ujarnya.
Dia berharap seluruh tahapan pilkada 2024 dapat berjalan dengan lancar, aman dan damai.
Pewarta : Muhamad Nurman
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
KPK hentikan penyidikan kasus dugaan korupsi oleh Aswad Sulaiman pada 17 Desember 2024
30 December 2025 14:26 WIB
KPK sebut dugaan korupsi KPU dan gas air mata belum naik ke tahap penyelidikan
21 November 2025 11:34 WIB
KPK cegah 13 orang ke luar negeri terkait kasus dugaan korupsi mesin EDC tahun 2020-2024
30 June 2025 16:28 WIB
Terpopuler - Politik
Lihat Juga
TNI AU tambah 58 personel ke Natuna perkuat pangkalan udara di wilayah perbatasan
26 January 2026 14:56 WIB
LKBN ANTARA perkuat publikasi percepatan rehabilitasi pascabencana Sumatera
22 January 2026 16:09 WIB
Trump 'murka' ancam tarif 200 persen jika Marcon tak jadi Dewan Perdamaian Gaza
20 January 2026 14:30 WIB