
Jasa Raharja data korban kecelakaan maut di Bekasi Barat

Kami sangat prihatin dan mengucapkan duka cita yang mendalam kepada para keluarga dan ahli waris korban. Sebagai kepanjangan tangan pemerintah, kami segera memerintahkan tim untuk melakukan pendataan
Kota Bekasi (ANTARA) - PT Jasa Raharja (Persero) menerjunkan tim untuk mendata korban kecelakaan maut di Jalan Sultan Agung Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu.
"Kami sangat prihatin dan mengucapkan duka cita yang mendalam kepada para keluarga dan ahli waris korban. Sebagai kepanjangan tangan pemerintah, kami segera memerintahkan tim untuk melakukan pendataan," kata Direktur Operasional PT Jasa Raharja Dewi Aryani Suzana di Kota Bekasi, Rabu.
Pihaknya memastikan seluruh korban musibah ini mendapatkan jaminan dan hak atas insiden tersebut, baik korban meninggal dunia maupun korban luka-luka.
Berdasarkan data terakhir yang dihimpun, 10 orang dinyatakan meninggal dunia dalam peristiwa tersebut sedangkan 23 orang mengalami luka-luka.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jasa Raharja terjunkan tim data korban kecelakaan maut di Bekasi Barat
Pewarta : Pradita Kurniawan Syah
Editor:
Nikolas Panama
COPYRIGHT © ANTARA 2026
