Meneg PP: Beri Kesempatan kepada Siswi Hamil

id Menteri, negara, pemberdayaan, perempuan, kesempatan, ujian, siswi, hamil, kesetaraan, gender

Batam (ANTARA News) - Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Linda Gumelar mengatakan sekolah harus memberikan kesempatan belajar dan ujian kepada siswi yang ketahuan dalam keadaan hamil.

"Saya tidak setuju kalau siswi hamil tidak boleh ikut ujian, siswi hamil tetap harus diberikan kesempatan," kata Menteri di Batam, Senin.

Menurut Menteri, pelarangan belajar dan ujian kepada siswi hamil merupakan tindakan tidak adil, karena pelaku lelaki tetap boleh mengikuti proses belajar mengajar dan ujian.

"Tidak fair, karena pihak lelakinya tetap boleh," kata Menteri.

Terlepas dari penyebab anak hamil, kata Menteri melanjutkan, namun belajar tetap menjadi hak seorang anak.

Setiap anak Indonesia memiliki hak untuk mendapat pendidikan yang layak, demi masa depannya.

Orang tua harus menjaga anaknya agar tetap menjaga diri agar tidak melakukan hal yang melanggar moral.

Sementara itu, Kementerian PP dan PA terus mendorong setiap instansi untuk merencanakan anggaran yang responsif gender.

Kementerian PP dan PA, kata dia, tidak memiliki anggaran khusus untuk pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, dan berharap bisa dianggarkan maksimal di setiap instansi pemerintah.

(ANT-YJN/B013/Btm3)

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE