Ketua KPK Firli Bahuri diperiksa terkait kasus dugaan pemerasan

id Polda Metro Jaya,KPK,Bareskrim,Firli Bahuri,SYL,Pemerasan,Ketua KPK,Komisi Pemberantasan Korupsi

Ketua KPK Firli Bahuri diperiksa terkait kasus dugaan pemerasan

Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak saat ditemui di Polda Metro Jaya, Selasa (14/11/2023). ANTARA/Ilham Kausar

Jakarta (ANTARA) -
Pemeriksaan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri dan tiga saksi lainnya terkait kasus dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dilakukan di Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri.
 
"Ada tiga saksi lainnya yang juga diperiksa hari ini di Dittipidkor Bareskrim oleh penyidik gabungan Subdit Tipidkor Krimsus Polda Metro Jaya dan Dittipidkor Bareskrim Polri," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis.
 
Namun Ade Safri tidak menjelaskan identitas ketiga saksi tersebut. Dia hanya menyampaikan semua saksi yang dipanggil hari ini merupakan pegawai KPK.
 
Ade Safri juga menambahkan untuk pemeriksaan hari ini semua dikonsentrasikan di Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dittipidkor) Bareskrim Polri.
 
 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Selain Firli Bahuri, ada tiga saksi lain diperiksa terkait pemerasan

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE