Warga Pulau Mantang nikmati listrik akhir 2018

id warga hinterland,nikmati listrik

Warga Pulau Mantang nikmati listrik akhir 2018

Ilustrasi - Petugas listrik (Antaranews Kepri/Danna Tampi)

Dengan 3 unit mesin berkapasitas 85 KW pada bulan Maret 2018, maka keseluruhan total daya mesin PLN di Kecamatan Mantang akan mencapai 255 KW pada bulan April 2018.
Bintan (Antaranews Kepri) - Warga Pulau Mantang, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau, akan menikmati listrik selama 24 jam pada akhir tahun 2018.

"Kami inginkan saat ini atau secepatnya warga menikmati listrik selama 24 jam, namun hal itu merupakan wewenang PLN," kata Bupati Bintan Apri Sujadi di Bintan, Minggu.

Apri mengatakan, listrik merupakan kebutuhan dasar masyarakat sehingga harus dipenuhi. Namun membangun jaringan listrik di pulau-pulau tidak mudah.

Pemerintah Bintan telah meminta PLN untuk memindahkan satu unit mesin berkapasitas 85 KW di Desa Kelong, Kecamatan Bintan Pesisir ke Desa Mantang Besar, Kecamatan Mantang. Hal ini untuk mencukupi kebutuhan listrik di Desa Mantang Besar dan sekitarnya.

"Kami sudah berkoordinasi dengan PLN. Kami berharap tidak ada lagi rumah yang tidak dialiri listrik di Kecamatan Mantang. Kami menginginkan agar listrik di Kecamatan Mantang bisa dialiri listrik 24 jam penuh," ujarnya.

Sementara itu, Manajer Area PT PLN Tanjungpinang, Fauzan, mengatakan, PLN akan merealisasikan pemindahan mesin PLN berkapasitas 85 KW tersebut pada bulan Maret 2018. Penambahan mesin tersebut akan melengkapi 2 unit mesin yang telah tersedia sebelumnya.

Dengan 3 unit mesin berkapasitas 85 KW pada bulan Maret 2018, maka keseluruhan total daya mesin PLN di Kecamatan Mantang akan mencapai 255 KW pada bulan April 2018.

"Saat ini jumlah pelanggan PLN di Kecamatan Mantang mencapai 425 pelanggan dengan beban puncak mencapai 165 KW. Dengan penambahan satu unit mesin berkapasitas 85 KW maka pada April 2018, daya listrik di Kecamatan Mantang mencapai 255 KW," katanya.

Selain itu, lanjutnya pihak PLN berkeinginan menambah mesin berkapasitas 200 KW pada Agustus 2018. Penambahan mesin ini sekaligus memenuhi permintaan Pemkab Bintan agar sebelum tahun 2019 seluruh warga Kecamatan Mantang sudah bisa menikmati aliran listrik 24 jam. (Antara)

Lihat Video:



Editor : Pradanna Putra

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE