Kabiro Antara Kepri: literasi hingga buah indemik

id Natuna, Kabiro antara kepri, evy ratnawati syamsir

Kabiro Antara Kepri: literasi hingga buah indemik

Kepala Biro Ferum LKBN Antara, Evy Ratnawati Syamsir saat menemui komunitas literasi Natuna di markas Komuna jalan Pramuka, Ranai, Natuna, Kepri, Kamis (31/10). (ANTARA/Cherman)

Ranai (ANTARA) - Kepala Biro Perum LKBN Antara Kepulauan Riau (Kepri), Evy Ratnawati Syamsir dalam lawatannya ke Natuna yang dilakukan mulai 31 Oktober hingga 2 November 2019 diisi dengan berbagai kegiatan, mulai bertemu pejabat setempat, melakukan literasi media bersama komunitas, sebagai pembicara radio, menjadi pemateri penyuluhan jurnalistik hingga mengidentifikasi jenis buah-buahan indemik Pulau Bunguran, Ranai, Natuna, Kepri.

"Dalam kunjungan kali ini banyak hal yang memang telah nyata berkembang di Natuna, Ranai khususnya,," kata Evy di Bandara Raden Sadjad Ranai, sebelum kembali ke Batam.

Natuna, selain sinyal internet lancar, telah nampak semangat generasi muda dalam membangun daerah, salah satunya sektor pariwisata.

"Potensi wisata Natuna luar biasa, sayang jika tidak cepat dikembangkan oleh putra daerah," katanya.

Sebelumnya, selain menemui para pejabat di jajaran pemerintah daerah hingga OPD, Ia juga melakukan pertemuan bersama komunitas literasi Natuna di Rumah Baca milik Komuna, Jalan Pramuka, Ranai, Bunguran Timur. Pada kesempatan itu, Ia menyampaikan tentang literasi media dan digital ekonomi dan bijak memanfaatkan media sosial.

Tidak hanya itu, beliau juga menghadiri sebagai narasumber dalam acara Bincang Santai yang diselenggarakan Radio Pratama Natuna bekerjasama dengan kontributor Antara Kepri Natuna.

Sebagai narasumber, Ia mengingatkan pada para pendengar akan pentingnya menyaring suatu informasi sebelum dibagikan khususnya di media sosial.

Di hari terakhir lawatannya, Ia sempat mengunjungi pasar ikan Ranai yang rencananya tahun 2020 akan dipugarkan Pemerintah Jepang melalui bantuan hibah atas kerja sama bidang kelautan dan perikanan antardua negara, yaitu Jepang-Indonesia.

Selain pasar ikan, tidak luput pula pasar sayur menjadi target, benar saja, wanita yang dikenal gemar menjelajah itu menemukan buah indemik Pulau Bunguran.

"Ini buah unik, menarik perhatian saya, namanya belimbing besi, kata orang sini hanya ada di Natuna," kata Evy sambil menunjukkan buah berwarna merah muda menyerupai ruas belimbing dengan bentuk oval tersebut.

Ia memperkirakan, jika dikemas dengan baik sektor pariwisata Natuna maka akan menjadi destinasi wisata unggulan di Indonesia bahkan dunia.

Baca juga: LKBN Antara Kepri sosialisasi kaidah jurnalistik

Baca juga: Pemkab apresiasi peran Antara bangun Natuna

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE