Batam (ANTARA) - Rumah Sakit Badan Pengusahaan (RSBP) Batam, Kepulauan Riau menambah 10 layanan praktik dokter pada sore hari guna memenuhi kebutuhan pasien dan masyarakat setiap saat serta menambah jam praktik dokter.

Direktur RSBP Batam Afdhalun Hakim mengatakan tambahan waktu layanan tersebut sejalan dengan arahan Kepala BP Batam Muhammad Rudi untuk terus meningkatkan kualitas dan pelayanan di RSBP Batam.

"RSBP hadir untuk memberikan pelayanan terbaik dan selalu berusaha memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan," katanya di Batam, Rabu.

Dia menyebutkan dengan adanya dokter dan tim medis yang profesional dan berpengalaman dalam bidang masing-masing, bisa memberikan pelayanan kepada pasien secara mudah, lengkap, dan cepat.

"Maka itu kami mengajak masyarakat memanfaatkan layanan ini, khususnya bagi pasien dan keluarga yang tidak dapat datang ke rumah sakit pada pagi hari," ujarnya.

Jadwal layanan poliklinik sore dibuka setiap Senin hingga Sabtu dengan pelayanan yang diberikan, yaitu klinik penyakit dalam, klinik jantung dan pembuluh darah, klinik anak, klinik saraf, klinik fisik dan rehabilitasi, klinik bedah saraf, klinik bedah umum, klinik bedah plastik rekonstruksi dan estetik, klinik kebidanan dan kandungan, klinik forensik dan medikolegal.

RSBP Batam juga terus meningkatkan layanan kesehatan bagi masyarakat di antaranya menambah alat pemeriksaan penunjang yang canggih, melengkapi dokter spesialis, dan mutu layanan.


Pewarta : Ilham Yude Pratama
Editor : Yuniati Jannatun Naim
Copyright © ANTARA 2025