Menlu RI menerima bintang kehormatan Malalai dari Afghanistan
Minggu, 1 Maret 2020 21:26 WIB
Presiden Afghanistan Ashraf Ghani menganugerahkan bintang kehormatan “Malalai” kepada Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dalam kunjungan kerja di Kabul, Afghanistan pada Minggu, 1 Maret 2020. (Kemlu RI)
Jakarta (ANTARA) - Presiden Afghanistan Ashraf Ghani menganugerahkan bintang kehormatan “Malalai” kepada Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dalam kunjungan kerja di Kabul, Afghanistan pada Minggu, 1 Maret 2020.
"Sebagai penghargaan atas kerja keras yang terus menerus dalam memajukan kerja sama bilateral dan membangun rasa percaya antara Indonesia dan Afghanistan, membangun perdamaian di kawasan dan dunia, saya dengan hormat menganugerahkan Bintang Kehormatan Malalai kepada Menlu Retno Marsudi," kata Presiden Ashraf Ghani.
Pernyataan tersebut disampaikan Presiden Afghanistan sesaat sebelum penyematan bintang kehormatan tersebut kepada Menlu Retno, menurut keterangan tertulis dari Kementerian Luar Negeri RI yang diterima di Jakarta, Minggu.
Penghargaan Bintang Kehormatan Malalai adalah salah satu bintang penghargaan tertinggi yang diberikan oleh Pemerintah Afghanistan kepada tokoh Afghanistan maupun internasional yang telah memberikan kontribusi luar biasa kepada Afghanistan.
Nama Malalai sendiri diambil dari nama salah seorang pahlawan nasional wanita Afghanistan, Malalai Ana, yang memimpin perjuangan rakyat Afghanistan melawan penjajahan Inggris pada 1880.
Dalam pertemuan tersebut, Menlu Retno menegaskan kembali komitmen Indonesia untuk membantu proses perdamaian di Afghanistan, terutama terkait dua aspek, yaitu Dialog Ulama melalui Konferensi Ulama di Indonesia pada tahun 2020, dan pemberdayaan wanita melalui Jaringan Solidaritas Wanita Afghanistan-Indonesia, yang baru diresmikan pada 1 Maret 2020.
"Rakyat Indonesia senantiasa akan bersama rakyat Afghanistan untuk perdamaian yang lestari di Afghanistan," ujar Menlu Retno.
"Sebagai penghargaan atas kerja keras yang terus menerus dalam memajukan kerja sama bilateral dan membangun rasa percaya antara Indonesia dan Afghanistan, membangun perdamaian di kawasan dan dunia, saya dengan hormat menganugerahkan Bintang Kehormatan Malalai kepada Menlu Retno Marsudi," kata Presiden Ashraf Ghani.
Pernyataan tersebut disampaikan Presiden Afghanistan sesaat sebelum penyematan bintang kehormatan tersebut kepada Menlu Retno, menurut keterangan tertulis dari Kementerian Luar Negeri RI yang diterima di Jakarta, Minggu.
Penghargaan Bintang Kehormatan Malalai adalah salah satu bintang penghargaan tertinggi yang diberikan oleh Pemerintah Afghanistan kepada tokoh Afghanistan maupun internasional yang telah memberikan kontribusi luar biasa kepada Afghanistan.
Nama Malalai sendiri diambil dari nama salah seorang pahlawan nasional wanita Afghanistan, Malalai Ana, yang memimpin perjuangan rakyat Afghanistan melawan penjajahan Inggris pada 1880.
Dalam pertemuan tersebut, Menlu Retno menegaskan kembali komitmen Indonesia untuk membantu proses perdamaian di Afghanistan, terutama terkait dua aspek, yaitu Dialog Ulama melalui Konferensi Ulama di Indonesia pada tahun 2020, dan pemberdayaan wanita melalui Jaringan Solidaritas Wanita Afghanistan-Indonesia, yang baru diresmikan pada 1 Maret 2020.
"Rakyat Indonesia senantiasa akan bersama rakyat Afghanistan untuk perdamaian yang lestari di Afghanistan," ujar Menlu Retno.
Pewarta : Yuni Arisandy Sinaga
Editor : Evi Ratnawati
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Retno Marsudi resmi menjadi Utusan Khusus Sekjen PBB untuk Urusan air
01 November 2024 9:59 WIB, 2024
Menlu RI: Mitigasi iklim dunia pastikan kelangsungan negara kepulauan
26 September 2024 11:30 WIB, 2024
Indonesia dorongkesatuan GNB lawan ketidakadilan terhadap Palestina
24 September 2024 10:47 WIB, 2024
Indonesia menggalang solidaritas Palestina dalam pertemuan bilateral
24 September 2024 10:20 WIB, 2024
Indonesia kirim peralatan medis dan obat-obatan untuk Palestina, Sudan
03 April 2024 13:13 WIB, 2024
Terpopuler - Politik
Lihat Juga
AS izinkan transaksi pengeboran, ekspor, hingga jual beli minyak Venezuela
30 January 2026 12:23 WIB
TNI AU tambah 58 personel ke Natuna perkuat pangkalan udara di wilayah perbatasan
26 January 2026 14:56 WIB
LKBN ANTARA perkuat publikasi percepatan rehabilitasi pascabencana Sumatera
22 January 2026 16:09 WIB