Pemkab Natuna bantu CASN kembali bekerja di tempat lama

id Penundaan CASN,CPNS,PPPK,Pelantikan,Natuna,BKPSDM Natuna

Pemkab Natuna bantu CASN kembali bekerja di tempat lama

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Natuna, Muhammad Alim Sanjaya (ANTARA/Muhamad Nurman)

Natuna (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna, Kepulauan Riau, menyatakan siap membantu calon aparatur sipil negara (CASN) yang terlanjur mengundurkan diri agar dapat kembali bekerja sementara di tempat lama.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Natuna, Muhammad Alim Sanjaya, di Natuna, Senin, mengatakan bahwa upaya yang mereka lakukan sebatas mengomunikasikan hal tersebut, sedangkan keputusan tetap berada di tangan perusahaan.

"Jika mereka bekerja di luar Pemkab Natuna atau di perusahaan lain, kami akan mengomunikasikan hal ini. Namun, kami tidak bisa melakukan intervensi," katanya.

Baca juga: Beri jaminan air berkualitas baik, BP Batam bangun jaringan pipa baru

BKPSDM Natuna mencatat jumlah CPNS formasi 2024 sekitar 17 orang, sedangkan jumlah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi 2024 lebih dari 400 orang.

"Untuk teman-teman PPPK, mereka semua bekerja di Pemkab Natuna. Sementara itu, dari 17 CPNS, hanya tujuh orang yang bekerja di Pemkab Natuna, mereka adalah dokter dan masih aktif bekerja. Sisanya, sebanyak 10 orang, kami belum mendapatkan informasi lebih lanjut," ucap dia.

CPNS yang terlanjur mengundurkan diri diminta segera melapor, dan Pemkab Natuna akan berupaya semaksimal mungkin untuk memberikan bantuan jika diperlukan.

Baca juga: Pemkot serahkan bantuan beras untuk para tokoh agama di Batam

"Hingga hari ini, belum ada teman-teman CASN yang melapor bahwa dia telah mengundurkan diri," ujar dia.

Ia menyebutkan bahwa pada Kamis (13/3/2025), perwakilan CASN telah bertemu dengan Bupati untuk menyampaikan aspirasi agar penundaan tersebut dibatalkan.

"Ibu sudah mengomunikasikan dengan Komisi II (DPR RI) pada hari yang sama terkait aspirasi CASN di Natuna," ucap dia.

Baca juga:
Disnakertrans Kepri buka tiga posko pengaduan THR Lebaran

Pemkab Natuna: Peringatan Nuzul Quran jadi momentum tingkatkan keimanan

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE