TPID Kepri optimistis kenaikan harga terkendali

id TPID Kepri,Tim Pengendali Inflasi Daerah,Harga sembako

TPID Kepri optimistis kenaikan harga terkendali

Wakil Ketua TPID Kepri Gusti Raizal Eka Putra (Antaranews Kepri/Messa Haris)

Mencermati perkembangan inflasi terkini, IHK pada Mei diperkirakan mengalami inflasi namun tetap terkendali
Batam (Antaranews Kepri) - Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kepulauan Riau optimistis kenaikan harga yang tercatat dalam Indeks Harga Konsumen pada Mei 2018, bisa terkendali.

"Mencermati perkembangan inflasi terkini, IHK pada Mei diperkirakan mengalami inflasi namun tetap terkendali," kata Wakil Ketua TPID Kepri, Gusti Raizal Eka Putra, Sabtu.

TPID menilai terdapat lima potensi inflasi, yaitu kenaikan harga pangan serta peningkatan konsumsi selama Ramadhan yang memicu inflasi pada volatile food. Kedua, potensi kenaikan tarif angkuran udara menjelang awal Ramadhan dan mudik Idul Fitri yang dapat memicu administered prices.

Kemudian, peningkatan daya beli konsumen dengan adanya Tunjangan Hari Raya atau gaji ke-13 yang dapat mendorong perilaku konsumtif.

Lalu, penigkatan ekspektasi inflasi pedgang dan konsumen selama Ramadhan dan menjelang Idul Fitri, serta potensi peningkatan inflasi inti yang dipengaruhi harga komoditas dunia.

Untuk mengendalikan inflasi, TPID melalukan sejumlah upaya mitigasi selama Ramadhan, di antaranya memastikan ketersediaan kebutuhan pokok mencukupi dengan inspeksi mendadak ke Bulog dan distributor.

TPID Kepri juga mendorong kegiatan pasar murah yang terintegrasi pada semua kabupaten kota dan operasi pasar jika kenaikan harga signifikan, termasuk melakukan percepatan penyaluran Rastra dan mendorong distribusi bahan pokok melalui RPK dan e-waroeng.

"Melaksanakan pasar TPID sebagai pasar penyeimbang harga," kata dia.

Kemudian berkoordinasi dengan Pertamina untuk memastikan ketersediaan pasokan dan kelancaran distriusi BBM dan LPG jelang Ramadhan dan Idul Fitri.

TPID juga mengimbau otoritas pelabuhan dan bandara untuk memprioritaskan bongkar muat bahan pangan dan kebutuhan pokok.

Lalu, TPID berkoordinasi dengan operator penerbangan untuk memastikan tidak terjadi kenikan harga tiket melebihi batas atas yang ditetapkan pemerintah dan pemberlakuan penambahan jadwal penerbangan untuk mengantisipasi lonjakan penumpang.

"Juga berkordinasi dengan Satgas Pangan untuk melakukan pengawasan HET serta ebgimbau seluruh distributir tidak mnaikan harga dan tidak menahan serta menimbun ketersediaan bahan pokok," kata dia.

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE