Lemkapi sebut Polri butuh dukungan NU

id Kapolri,Listyo Sigit Prabowo,Lemkapi

Lemkapi sebut Polri butuh dukungan NU

Arsip - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan pesan dalam kegiatan Silaturahim Halalbihalal Pimpinan Pusat Muhammadiyah 1445 Hijriah di Auditorium KH Ahmad Azhar Basyir, MA, Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), di Tangerang Selatan, Banten, Rabu (24/4/2024). ANTARA/HO-Polri/am

Jakarta (ANTARA) - Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) Dr Edi Hasibuan mengatakan Polri membutuhkan dukungan dari organisasi kemasyarakatan termasuk Nahdlatul Ulama (NU) guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selalu kondusif.

"Polri tidak bisa bekerja sendiri tapi butuh dukungan organisasi kemasyarakatan atau ormas dan organisasi kepemudaan atau OKP," kata Edi dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa pagi.

Edi mengatakan hal itu menanggapi Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo yang menghadiri acara halalbihalal yang dilaksanakan oleh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama di Jakarta, Ahad (28/4).

Edi mengatakan hubungan Polri dengan NU sejak dahulu berjalan dengan baik dan ini menjadi bagian dari dukungan masyarakat terhadap tugas Polri.

"Artinya, tanpa dukungan NU dan OKP lainnya, Polri tidak akan bisa bekerja maksimal," kata dia.

Selama puluhan tahun dirinya menjadi mitra polisi, Edi Hasibuan melihat hubungan antara Polri dengan NU sangat bagus dan NU juga selama ini banyak berkontribusi mendukung tugas Polri khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Dengan begitu, kata dia, seluruh jajaran Polri dari level Mabes Polri hingga Polsek dan bhabinkamtibmas juga dituntut agar dekat dengan seluruh ormas manapun.




Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Lemkapi: Polri butuh dukungan NU

Komentar

Komentar menjadi tanggung jawab anda sesuai UU ITE